Hati-hati! Penipu Catut Nama Bupati Way Kanan Gentayangan

sosial Budaya596 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Blambangan Umpu -RWK – Untuk kesekian kalinya nama pejabat Way Kanam dicatut orang orang yang tidak bertanggung  jawab, kali Nama Bupati Way kanan Hi. Raden Adipati Surya SH.MM,  dicatut oleh pemilik no telepon +62896 0305 1380 yang mengatas namakan Bupati Way Kanan Haji Raden Adipati Surya, SH MM dan menyatakan akan memberikan bantuan kepada pondok pesantren pondok pesantren yang ada di Way Kanan.

‘”Assalamualaikum wr wb, Bapak Ibu yang saya hormati ada nya no telpon . yang mengaku sebagai Bupati Way Kanan dan mau memberikan bantuan ke pondok pesantren dengan  no +62 896-0305-1380 saya nyatakan bahwa itu PENIPUAN.  Tadi. sempat menghubungi beberapa ponpes di Way Kanan, menawarkan bantuan untuk itu mohon tidak di TANGGAPI karena  jelas itu penipuan. Terimakasih. Salam hormat, pesan singkat Adipati Surya melalui Medsosnya di Group ICMI Way kanan, Adipati sendiri selain Bupati Way Kanan juga Ketua ICMI Kabupaten Way kanan.

Baca Juga  Warga Kampung Gedung Jaya Kompak Gotong Royong Perbaiki Jalan Secara Swadaya

Sekertaris Daerah (Sekda) Hi.Saipul, S.Sos.M.IP,  Membenarkan Bahwa adanya penipuan dengan nomor telpon yang mengaku sebagai Bupati Way Kanan dan mau memberikan bantuan ke pondok pesantren dengan no +62 896-0305-1380, Jum’at (19/03).

” Atas hal itu,  Bapak Bupati. ( H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M  red ), melalui Sekrertaris Daerah (Sekda) menghimbau kepada jajaran Pemerintah daerah dan masyarakat kabupaten Way Kanan khususnya untuk berhati-hati terhadap segala bentuk penipuan yang mengatas namakan Bupati Raden Adipati Surya.,” tegas Hi.Saipul.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418
Baca Juga  Permudah Pembayaran Pajak Kendaraan, Samsat Keliling di Wilayah Dapil III

Sekda Saipul juga menegaskan kepada pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab untuk tidak malakukan penipuan serta hal-hal yang dapat merugikan suatu pihak, terutama dalam hal ini orang nomor satu di kabupaten Way Kanan (Bupati Adipati, Red).

Sebagai catatan, hal ini hampir serupa dengan kejadian beberaa bulan yang lalu pada jum’at (11/12) dimana pelaku mencoba melakukan penipuan dengan menawarkan lelang kendaraan murah kepada Merky Defrien salah satu ASN Dinas PMPTSP Kabupaten Way Kanan yang mengaku sedang berada pada acara lelang kendaraan murah di Kantor KPKNL.

Baca Juga  Peduli Kesehatan Sesama Ibu-ibu PKK Membesuk Warga Yang Melahirkan.

Lantaran karena kecurigaan pihak terkait telah memiliki nomor asli Bupati Adipati, kemudian kejadian tersebut dilaporkan langsung kepada Bupati Adipati serta menyebarkan bahwa nomor tersebut telah melakukan percobaan penipuan dengan mengatas namakan Bupati Adipati ke media sosialnya.

Dalam pada itu selain Bupati Way Kanan, juga telah ada beberapa pejabat lain juga mengalami hal yang sama, untungnya belum ada masyarakat Way Kanan yang menjadi korban penipuan.RWK-W / AWAL