Ali Rahman Lepas Masa Purna Sudarno, S.Pd.,MM

Pemerintahan4 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Blambangan Umpu (RWK), – Wakil Bupati Way Kanan Drs. Ali Rahman, M.T secara resmi melepas Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Setdakab, Sudarno, S.Pd.,M.M yang sudah memasuki purna tugas (pensiun).

Pelepasan dilakukan sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepala daerah terhadap Aparatur Sipil Negara (ASN) yang telah melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya selama ini.

“Atas nama pemerintah daerah, saya ucapkan terima kasih dan mengapresiasi yang setinggi-tingginya atas kinerja dan dedikasi selama mengabdikan diri di Pemerintah Kabupaten Way Kanan hingga Purna Tugas.”ujar Ali Rahman pada Pelepasan Purna Tugas Kabag Kesra Sudarno di Ruang Rapat Utama Pemkab Way Kanan, Rabu (30/03).

Baca Juga  Tingkat Kekerasan di Papua Meningkat, Ini Penyebabnya?

Lebih lanjut, Terselenggaranya acara ini merupakan salah satu bentuk penghargaan kepada Kabag Kesra dan Istri selama mengabdi lebih kurang 5 tahun dibagian Kesra. Dengan harapan apa yang telah dilakukan dan dikerjakan oleh Kabag Kesra dapat diteruskan oleh jajarannya.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Sementara, Sudarno mengungkapkan permintaan maaf Beliau dan istri selama menjalankan tugas di Pemerintah Kabupaten Way Kanan, dan menyampaikan rasa bangga untuk bisa mengabdikan dan mendedikasikan diri di Pemerinah Kabupaten Way Kanan.

Baca Juga  Ikan Mudik Mulai Berdatangan di Pakuan Ratu

“Saya sangat bangga telah diberi kesempatan oleh Bupati dan wakil Bupati Way Kanan untuk mengabdikan dan mendedikasikan diri di Pemerinah Kabupaten Way Kanan hingga masa Purna Tugas. Saya rasa masih banyak tugas dan tanggungjawab yang harus diselesaikan, serta banyak suka duka yang dihadapi namun harus tetap diselesaikan bersama untuk mendukung kinerja Pimpinan.”imbuhnya

Baca Juga  Dua Pasang Diduga Kumpul Kebo Digerebek

Diketahui, turut hadir pada acara tersebut, Sekertaris Daerah Kabupaten Way Kanan Saipul, S.Sos.,M.IP, Staf Ahli Bupati, para Asisten, Kepala Bagian dan unsur Staf Setdakab serta Ketua Dharma Wanita Persatuan, Ny. Vorian Melita Saipul serta jajaran DWP Setdakab. (RWK/Alba).