Warga Bersyukur Adanya Pembangunan Rabat Beton Di Kampung Bali Sadhar Tengah

sosial Budaya0 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Banjit (RWK),- Pemerintah Kampung Bali Sadar Tengah Bangun Rabat Beton dengan Volume 100 x 2 lokasi dusun IV dengan jumlah Dana Rp. 44.800.00 tahun anggaran 2021.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Berdasarkan Undang-undang Dana Desa adalah dana yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) yang diperuntukkan bagi Desa atau Kampung Adat yang ditransfer melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten/Kota dan digunakan untuk membiayai penyelenggaran pemerintahan, pembangunan, serta pemberdayaan masyarakat, dan kemasyarakatan.

Sesuai dengan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, Pemerintah mengalokasikan Dana Desa, melalui mekanisme transfer kepada Kabupaten/Kota. Berdasarkan alokasi Dana tersebut, maka tiap Kabupaten/Kota mengalokasikannya ke pada setiap desa berdasarkan jumlah desa dengan memperhatikan jumlah penduduk (30%), luas wilayah (20%) dan angka kemiskinan (50%).

Hasil perhitungan tersebut disesuaikan juga dengan tingkat kesulitan geografis masing-masing desa. Alokasi anggaran sebagaimana dimaksud di atas, bersumber dari Belanja Pusat dengan mengefektifkan program yang berbasis Desa secara merata dan berkeadilan.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Berdasarkan Peraturan Pemerintah (PP) No. 60 Tahun 2014 tentang Dana Desa yang bersumber dari APBN, dengan luasnya lingkup kewenangan Desa dan dalam rangka mengoptimalkan penggunaan Dana Desa, maka penggunaan Dana Desa diprioritaskan untuk membiayai pembangunan dan pemberdayaan masyarakat Desa.

Baca Juga  Kakam Kalipapan Bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas Himbau Masyarakat Agar Patuhi Prokes

Salah satunya Pemerintah Kampung Bali Sadar Tengah, Kecamatan Banjit Kabupaten Waykanan pada tahun ini membangun jalan rabat beton yang berlokasi Dusun IV volume panjang 100 M x 2 M dengan nilai anggaran Rp 44.800.000, yang bersumber dari Dana Desa 2021.

Seperti yang dikatakan Nyoman Sudirga Kepala Kampung Bali Sadar Tengah bahwa pada tahun ini pemerintah kampung melakukan kegiatan fisik dengan jenis betonisasi dan pembangunan jalan Onderlagh demi tercapainya pemerataan pembangunan insfrastruktur diwilayahnya.

“Kegiatan ini kami lakukan demi tercapainya pembangunan yang merata walaupun belum semuanya dan bisa berguna bagi masyarakat Kampung Bali Sadar Tengah dan kegiatan betonisasi juga berlokasi di dusun IV,” kata Nyoman Sudirga Kepala Kampung Bali Sadar Tengah.

“Untuk DD tahun 2021 ini, kami upayakan pembangunan betonisasi dan Jalan Onderlagh yang menggunakan Dana Desa untuk mempermudah akses masyarakat Kampung dalam mengangkut hasil pertanian,” tambahnya.

Baca Juga  Hingga Akhir Oktober 225 Juta BLT-DD Gunung Sari Terealisasi

Dengan adanya pembangunan yang sudah dikerjakan oleh Pemerintah Kampung Bali Sadar Tengah, Kepala Kampung mengharapkan kepada seluruh warganya agar bisa menjaga serta memelihara hasil pembangunan yang sudah direalisasikan.

“Pembangunan ini bersumber dari pajak yang kita bayarkan. Maka dari itu, semestinya kita menjaga serta merawat hasil pekerjaan yang sudah terbangun,” harapnya.

Masih Kata Kepala Kampung, dirinya mengucapkan banyak terima kasih kepada masyarakat atas dukungan dan partisipasi pada perjalanan dirinya selama menjabat sebagai Kepala Kampung Bali Sadar Tengah dalam melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai pemimpin di Kampungnya.

“Semua ini tidak akan tercapai apabila tidak adanya dukungan dari masyarakat untuk saya, suatu Pemerintahan tidak akan berhasil tanpa ada kerjasama seorang pemimpin dan bawahannya serta dukungan dari masyarakat,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekretaris Kampung Bali Sadar Tengah menjelaskan untuk pembangunan kegiatan fisik Dana Desa tahun anggaran 2021 ini tidak semuanya bisa direalisasikan semuanya, dikarenakan anggaran yang ada terpakai untuk bantuan bagi warga yang terdampak akibat adanya Pandemi Corona Virus Disease 19 (Covid-19).

Baca Juga  Siap-Siap!! Vaksinasi Menyasar Kemasyarakat

“Anggaran yang digunakan untuk pembangunan rabat beton ini merupakan sisa anggaran dari program Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD), dimana pada tahun ini 2021 warga yang terdampak Covid-19 lebih di prioritaskan,” jelasnya.

Selanjutnya dia berpesan kepada warga agar tetap menjaga kesehatan tubuh dan tetap mematuhi protokol kesehatan guna menghentikan penyebaran Covid-19.

“Selain menjaga hasil pembangunan yang sudah terbangun, tetap patuhi protokol kesehatan,” ungkapnya.

Terpisah, Komang Tokoh Masyarakat mengapresiasi dan mengucapkan banyak terima kasih kepada Pemerintah Kampung Bali Sadar Tengah yang sudah melakukan pembangunan kegiatan fisik dan hasilnya sudah bisa dirasakan secara langsung oleh masyarakat sekitar, baik itu kegiatan infrastruktur dan sebagainya.

“Secara tidak langsung, sudah ada perubahan di kampung Bali Sadar Tengah Yang mana sebelumnya banyak kondisi jalan lingkungan yang belum laik, sekarang hasilnya sudah terbangun dengan adanya kegiatan betonisasi dan jalan Onderlagh ini,”tutupnya.

RWK/HABIBI A.P