Negeri Agung Adakan Imunisasi DT dan TD

Negeri Agung RWK- Kegiatan Rutin Tahunan UPT Puskesmas Negeri Agung Dalam Rangka Bulanan Imunisasai anak sekolah (Bias) kelas 1,2 dan kelas 5 di berikan Imunisasi DT dan TD di SD N 01 Penengahan Kecamatan Negeri Agung Kabupaten Way Kanan.

Kegiatan di masa pandemi ini dengan memakai protokol kesehatan jaga jarak, membatasi sosial, memakai masker, cuci tangan sebelum dan sesudah kegiatan dan memakai hand sanitizer.Rabu 18/11

Baca Juga  Mantapkan Pembangunan Kampung Mulya Agung Gelar Musrenbangkam

Kegiatan Imunisasi merupakan proses untuk menbuat seseorang menjadi Imun atau kebal terhadap suatu penyakit.proses ini dilakukan dengan pemberian Vaksin yang merangsang sistem kekebalan tubuh agar kebal terhadap penyakit.
diselenggarakan bekerjasama dengan SD N 01 Penengahan bertujuan untuk pemberian Vaksin DT dan TD.Namun,hanya 3 Imunisasi wajid berulang yang akan di berikan pada BIAS antara lain:
Imunisasi Campak
Imunisasi TD
Imunisasi DPT

Baca Juga  DIKIRA MAU TAURAN TERNYATA MAU GOTONG ROYONG

“Pasca pemberian Vaksin ini target akan dimonitor, bila ada keluhan langsung bisa menghubungi atau konsultasi ke dokter Puskesmas setempat untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan”.

Kegiatan ini sangat penting supaya generasi masa depan ini bebas dari penyakit dan senantiasa hidup bersih.

RWK/A.Said