Dua Hari PAN Gelar Vaksinasi Massal

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Gunung Labuhan-RWK, – Turut andil membantu program pemerintah dalam rangka percepatan vaksin covit-19 di kabupaten Way Kanan, DPD PAN Way Kanan melakukan vaksinasi massal di SMPN 3 Gunung Labuhan untuk mendukung pembelajaran tatap muka (PTM) di sekolah tersebut.

Vaksinasi hari kedua tersebut terbagi menjadi 2 (Dua) yakni untuk Siswa dan untuk umum yang menargetkan 486 Dosis.

Baca Juga  Kampung Bonglai Salurkan BLT DD Tahap 3

“Untuk hari ini, kedua vaksin dari Partai PAN, adapun dosis yang berasal dari PAN yaitu 1000 dosis, DPD PAN dibantu tenaga medis dari Puskesmas Gunung Labuhan untuk menyasar 486 Dosis dihari kedua ini”ujar H. Rozali Usman SH. Kamis (30/09).

Sementara itu, Kepala UPT Puskesmas Gunung Labuhan Sopian mengatakan, kegiatan tersebut merupakan program Partai PAN untuk mendukung vaksinasi baik di kalangan Siswa maupun Masyarakat Umum.

Baca Juga  Evaluasi Persiapan Kampung Definitif Kalipapan Rejo Kecamatan Negeri Agung

“Target sasaran hari ini 486 Dosis, dari SMPN 3 Gunung Labuhan 183 siswa, SMPN 5 Gunung Labuhan 13 Siswa, SDN Bengkulu tengah 12 siswa
SDN Waytuba 3 siswa,
MI Bina Insani 41 siswa, dan SMAN 2 Gunung Labuhan 100 siswa, Serta Masyarakat Umum dari Kampung Way Tuba, Gunung Sari dan sekitarnya”jelas Sopyan.

Baca Juga  Petani Karet Mengeluh, Musim Hujan Produksi Karet Menurun

Dengan kegiatan ini, diharapkan masyarakat, khususnya pelajar memiliki imun yang baik, serta dapat mencegah penularan Covud-19. (RWK/Kadarsyah).