oleh

Kampung Tanjung Mas Bagikan BLT-DD dan Insentif Aparatur Kampung Yang Pertama Di kecamatan Negeri Besar

-Umum-167 Dilihat

Radarwaykanan.com
Negeri Besar,-Kampung Tanjung Mas jadi yang perdana melakukan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) DD di Kecamatan Negeri Besar.

Pembagian BLT DD yang berlangsung di Balai Kampung tersebut merupakan pembagian BLT DD tahap 1 untuk bulan Januari , Februari dan Maret ditahun 2025. Tentunya hal ini disambut antusias oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Mengingat, sebentar lagi masyarakat akan merayakan Idul Fitri 1446 H. Dimana, biasanya masyarakat antusias menyiapkan berbagai hal untuk menyambut hari Raya tersebut.

“Hari ini dibulan suci Ramadhan tepatnya kami membagikan BLT DD kepada 22 KPM dan setiap KPM menerima BLT DD sebesar Rp.900.000. Tentunya, hal ini patut untuk disyukuri bersama, mengingat sebentar lagi kita juga akan merayakan Hari Raya Fitri, saya juga tadi berpesan kepada KPM untuk mempergunakan bantuan ini dengan baik,” Ungkap Abdul Haris Selaku Kepala Kampung Tanjung Mas saat memimpin pembagian BLT DD.

Selain pembagian BLT DD, Pemerintah Kampung Tanjung Mas juga melakukan pembagian insentif untuk Linmas, RT, Kader PKK serta Kader posyandu. Abdul Haris berharap,

“Semoga sinergitas selalu terjalin diantara kita, semakin semangat untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat serta semakin solid untuk mewujudkan pembangunan yang lebih baik di Kampung kita tercinta ini,” pungkasnya.

RWK/JONI