Kampung Bali Sadhar Utara Lakukan Jumat Bersih

sosial Budaya8 Dilihat

Foto : Kampung Bali Sadhar Utara Lakukan Jumat Bersih

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Banjit (RWK),- Kegiatan Jumat bersih di Kampung Bali sadar Utara kecamatan banjit kabupaten Way kanan mulai dilakukan dengan membersihkan di lingkungan kantor kampung, lingkungan pemukiman dari sampah, serta menerapkan protokoler Covid-19 Jumat(4/6)

Pemerintah Kampung Bali sadar Utara secara rutin juga mengontrol aktivitas masyarakat yang bekerka di luar rumah. Misalnya pasar, serta lokasi tempat keramaian. Pemerintah kampung memastikan warganya tetap menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan menjaga jarak.

Baca Juga  Kampung Tanjung Rejo Bagikan Masker Saat Lebaran

I Ketut Renu Astika kepala Kampung Bali sadar Utara selalu mengajak mengedukasi serta menghimbau seluruh masyarakat kampung untuk tetap mematuhi protokol kesehatan menjaga kebersihan dan melakukan hal-hal yang positif yang bisa meningkatkan imun tubuh.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

“Membangun kesadaran masyarakat ini yang agak berat. Tapi Alhamdiulillah masyarakat kami tingkat kesadarannya cukup tinggi,” syukurnya.

Baca Juga  PKK Umpu Semenguk Kampanye GEBERSDIPERUM

“Saya berharap kepada semua lapisan masyarakat khususnya Kampung Bali sadar Utara agar selalu menerapkan 3M demi untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan dan supaya dapat terhindar dari virus Corona atau covid 19,”tutupnya.RWK/HABIBI A.P