oleh

Bupati Way Kanan Pantau Persiapan Pilkam Serentak di Kampung Bandar Dalam

-Way Kanan-161 Dilihat

RADAR WAY KANAN. COM,-Menjelang detik-detik perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) di Kabupaten Way Kanan, Bupati H. Raden Adipati Surya, S.H, M.M.,melaksanakan pemantauan persiapan pelaksanaan pilkakam tahun 2023 di Kampung Bandar Dalam, Kecamatan Negeri Agung, Selasa, (09/05/2023)

Dalam kegiatan Pemantauan tersebut nampak dihadiri Kasat Sabhara Polres Way Kanan dan Anggota, Danramil Negeri Agung dan Anggota, Kasub Polsek Negeri Agung dan Anggota, Kepala Dinas PMK Way Kanan, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Dinas Kesbangpol, Kasat Pol – PP, Kabag Prokopim, Camat Negeri Agung dan jajaran, Kepala Kampung dan Pejabat Kepala Kampung se- Kecamatan Negeri Agung, BPK, Panitia Pilkakam, Tokoh masyarakat.

Membuka sambutanya,Bupati Raden Adipati Surya menegaskan bahwa dalam setiap proses tahapan pemilihan kepala kampung agar dapat berjalan dengan baik dan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.