BAWASLU Siap Serahkan Sisa Anggaran Pilkada

sosial Budaya3 Dilihat
Ketua Bawaslu Way Kanan Yesi Karnainsyah, S.sos Melakukan Koordinasi dengan Sekda Way Kanan Hi. Saipul, S.Sos., M.IP.

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Blambangan Umpu- RWK– Untuk kedua kalinya, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Way Kanan, melakukan Koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten Way Kanan mengenai pengembalian sisa anggaran Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Way Kanan Tahun 2020, Senin (3/04)

Baca Juga  Kakam Campang Lapan Pimpin Jumat Bersih di Dusun 05

Diketahui bahwa sebelumnya Bawaslu tengah melakukan koordinasi dengan Bupati Way Kanan H.Raden Adipati Surya, S.H.,M.M terkait perihal yang sama, kini pihaknya kembali melakukan koordinasi kepada Sekretaris Daerah (Sekda) Way Kanan Saipul S.sos. M.I.P

Dengan menerapkan Protokoler Kesehatan, koordinasi tersebut dikomandoi secara langsung oleh Ketua Bawaslu Way Kanan, Yesi Karnainsyah S.Sos yang diikuti oleh Koordinator Sekretariat dan satu Staf Bawaslu.

Baca Juga  Pemkam Bengkulu Jaya Hiraukan Himbauan Dinsos

“Alhamdulillah Pilkada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Way Kanan, seperti yang telah kita ketahui bersama telah selesai dilaksanakan, Bawaslu Way Kanan dalam hal ini telah melakukan kinerja semaksimal mungkin demi mewujudkan Pemilukada yang berdaulat di Kabupaten Way Kanan. Oleh sebab itu Kedatangan kami ini selain melakukan silaturohim juga akan mengembalikan sisa anggaran kepada Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Way Kananbmengingat Pemilukada telah selesai dilaksanakan” Terang Yesi kepada Saipul, Senin (3/05)

Baca Juga  Mulyadi Keluarkan SE Netralitas Aparatur Negara

Sementara, Saipul S.sos. M.I.P selaku Sekretaris Daerah Way Kanan menyampaikan ucapan terimakasihnya terhadap Bawaslu Way Kanan yang telah berkontribusi besar dalam mensukseskan Pemilukada Way Kanan Tahun 2020.

“Saya Ucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya terhadap kinerja Bawaslu yang telah berkontribusi besar dalam mensukseskan Pemilukada Way Kanan, dan kami menyatakan siap untuk menerima kembali sisa Anggaran yang akan diberikan oleh Bawaslu Way Kanan,” Pungkasnya.RWK/Oksi.