Polsek Gunung Labuhan Kawal Vaksinasi

sosial Budaya0 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Gunung Labuhan, RWK– Selain melakukan pengawalan dan pengamanan vaksinasi covid-19 di SMPN 3 Gunung Labuhan, Waykanan, Lampung yang diinisiasi DPD PAN Way Kanan. Personil Polsek gunung Labuhan juga ikut sosialisasikan protokol kesehatan 6 M.

“Hari ini, Kamis, (30/09) adalah hari kedua kami melakukan tinjauan vaksinasi dosis pertama Covid-19 di wilayah hukum Polsek gunung Labuhan, tidak lain, hal ini guna memastikan secara empiris terkait pemberian vaksin serta ambil bagian dalam upaya penyebaran mata rantai covid 19,” kata Aipda Mujib Kanit Binmas Polsek Gunung Labuhan mendampingi Iptu Abdul Haris, S.H selaku Kapolsek saat personilnya melakukan pemantauan, Kamis, (30/09).

Baca Juga  Tantangan Pendamping PKH, Validasi Data Saat Pandemi

Selain itu juga, lanjut Mujib, keterlibatan Polri dalam pemantauan Vaksinasi tersebut adalah sebagai bentuk respon cepat dan komprehensif Polri guna melawan pandemi yang belum juga mereda hingga saat ini.

“Kehadiran POLRI dalam hal ini guna memperluas jangkauan vaksin kepada masyarakat sebagaimana target yang ingin dilakukan pemerintah dalam mempercepat capaian jumlah masyarakat yang mendapatkan vaksin,” Tegasnya.RWK/Oksi.