Manfaatkan Hari Libur, Kakam Safaruddin Ajak Warga Bergotong Royong

sosial Budaya2 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Negeri Agung (RWK), – Guna memacu semangat warganya dalam menghadapi Pandemi Covid-19 yang tidak kunjung mereda dan bahkan semakin menggila, Pemerintah Kampung Kota Bumi Way Kanan, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan, Menghidupkan kembali kebiasan lama yang hampir punah ditengah masyarakat akibat tergerus berbagai sipat egoisme yang semakin berkembang dimasa modern, hari ini Minggu (18/7),

Safaruddin Kepala Kampung Kota Bumi Way Kanan Mengajak warganya bergotong royong, membersihkan Lingkungan Sekitar, Bahu Jalan Serta Menampal jalan yang berlobang yang ada di Kampung Kota Bumi Way Kanan sekaligus Menyemprot Rumput-rumput yang mulai tumbuh liar yang dapat membatasi sudut pandang pada jalan yang ada di tengah kampung.

Baca Juga  Porkab Way Kanan Awal Desember

“Ditengah terpaan pandemi corona yang mulai cukup dewasa ini, menurut Kami ada beberapa hal yang perlu kami lakukan, yakni yang Pertama tetap menjaga kekompakan, semangat serta tegas dalam pendirian, kompak berarti selalu bersama dalam melaksanakan dan mensukseskan program pembangunan di Kampung, kemudian semangat dalam hal ini adalah tetap melaksanakan kehidupan seperti biasa seperti sebalum adanya covid, lalu teguh dalam pendirian yang saya harapakan dari warga saya adalah dalam kondisi apapun tetap jaga kesehatan dengan selalu mentaati protokol kesehatan (Prokes), Setelah Selesai Gotong royong kami pun harapkan kepada seluruh Warga untuk dalam kondisi bersih sa’at pulang kerumah, seperti mencuci tangan sebelum berkumpul dengan keluarga,” Tegas, Kepala Kampung Kota Bumi Way Kanan tersebut.

Baca Juga  Cipta Kamtibmas Kondusif Jelang Pilkada, Polres Way Kanan Gelar Talk Show

Terpisah, Purwoto Salah Satu Warga yang ikut sert dalam bergotong royong, Menurutnya Apa yang disampaikan oleh Kepala Kampung tersebut tidak terlalu berlebihan, Hal itu juga terlihat dari kami yang melaksanakan giat gotong royong dengan kekompakan yang sangat terasa terlihat dari banyak serta antusisasnya warga yang bergotong royong.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

“Sebenarnya gotong royong ini merupkan kebiasaan kami sejak lama, namun mulai tergerus dengan kemajuan zaman, akan tetapi dengan melihat apa yanag dicontohkan Kepala Kampung ( Safaruddin ) yang tidak pernah lelah mengajak dan mencontohkan, kami pun ikut bersemangat sebab dengan berkeringat imun kami juga bertambah, jadi Covid ini ada manfaatnya juga sekalian kembali mengkompakkan kami juga semakin dekat dengan Pemimpin kami (kakam), karena saat bergotong royong ini kami jadikan wahana untuk saling curhat guna mencari solusi dari berbagai permasalahan di dalam Kampung, khususnya untuk tetap menghidupkan ekonomi masyarakat, Jadi Kami berharap Semoga kampung Kota Bumi Way Kanan Yang Kami Cintai ini menjadi lebih baik,” Ujar Purwoto salah satu warga Kampung Kota Bumi Way Kanan Yang Ikut Serta Dalam Kegiatan Gotong Royong Tersebut.(RWK/AWAL).