Kampung Curup Patah Kembali Salurkan BLT DD Bulan September

sosial Budaya0 Dilihat

Gunung Labuhan (RWK)- Zahril kepala Kampung Curup Patah kembali salurkan BLT DD bulan September kepada 19 KPM Kurang mampu/miskin, seperti pada tahap pertama masing-masing Kepala keluarga menerima bantuan sebesar Rp 300.000 Jum’at 17/09/2021

Zahril kepala kampung Curup Patah menjelaskan Penyaluran BLT DD bulan September dilaksanakan di Kantor kampung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah. Kepala kampung Curup Patah juga meminta kepada KPM agar tidak berwakil didalam pengambilan BLT DD terkecuali sakit karena didalam pengambilan itu ada tanda terima, jadi saya berharap sekalai lagi untuk KPM agar tidak berwakil.

Baca Juga  Antisipasi Covid-19,Pemerintah Kampung Negeri Baru Gaungkan Kampung Siaga

Dalam kegiatan penyaluran BLT DD untuk bulan September yang pembagiannya dilaksanakan di kantor kampung Curup Patah dibagikan langsung oleh Zahril kepala kampung yang didampingi oleh, BPK linmas dan seluruh aparatur kampung dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Seperti yang di lihat saat penyaluran BLT DD untuk bulan September yang dilaksanakan oleh pemerintah kampung Curup Patah Semua dalam situasi aman terkendali dan kondusif sehingga masyarakat maupun Pemerintah kampung merasa lega dan Nyaman dalam menjalankan kegiatan aktivitas yang di lakukan.

Baca Juga  Awaludin Pimpin Kegiatan Pembinaan Kelompok Tani Tiuh Balak II

Zahril kepala kampung Curup Patah kecamatan Gunung Labuhan meminta kepada warga yang mendapatkan BLT DD agar supaya uang yang diterima dapat dimanfaatkan untuk membeli kebutuhan pokok, dan Zahril juga menghimbau kepada masyarakat khususnya Kampung Curup Patah agar tetap mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan anjuran pemerintah agar dapat terhindar dari covid-19.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418
Baca Juga  Adipati Gandeng UNILA Cerdaskan Way Kanan

RWK/HABIBI A.P