Gunung Labuhan, RWK– Dalam rangka persiapan vaksinasi Covid-19 yang akan digelar pada Selasa, (18/10) Besok, di kampung Tiuh Balak 2, Kecamatan Gunung Labuhan, Way Kanan, Lampung. Bersama personilnya, Kapolsek Gunung Labuhan melakukan koordinasi terhadap Pemerintah Kampung setempat.
Kordinasi persiapan vaksinasi tersebut sengaja dilakukan, dengan tujuan memastikan situasi aman dan kondusif.
“Sengaja kami melakukan peninjauan secara langsung (koordinasi), hal ini merupakan bentuk sinergitas Polri serta ambil bagian dalam meretas penyebaran mata rantai covid-19,”kata IPTU Abdul Haris, S.H Kapolsek Gunung Labuhan saat dirinya berada di Balai Kampung Tiuh Balak 2 bersama personilnya, AIPTU Setiyana,S.H, AIPDA M. Mujib dan BRIPDA Adev Febriansyah, Senin, (18/10).
Dengan menerapkan protokol kesehatan, kegiatan koordinasi yang dipimpin Kapolsek tersebut berjalan dengan lancar tanpa kendala apapun.
Pada saat itu pula dirinya menyampaikan
bahwa keberadaan Polri di tengah masyarakat guna memberikan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, penegakan hukum, pemberian perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat sehingga dirinya berharap koordinasi yang intensif terus dijaga guna ciptakan Kamtibmas.
“Polri adalah sahabat masyarakat sehingga jangan ragu dan sungkan ketika ada problem yang memerlukan pelayanan kami, maka kami siap memberikan pelayanan terbaik, silakan hubungi Babinkamtibmas di setiap kampungnya masing-masing atau langsung ke Mapolsek Gunung Labuhan,”tegas Abdul Haris. RWK/Oksi.