oleh

Kampung Lembasung Salurkan Bantuan BLT-DD Tahap 1 Tahun 2024 Kepada 16 KPM

-Umum-164 Dilihat

RADARWAYKANAN.COM – Kampung Lembasung bagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT -DD) tahun anggaran 2024 kepada 16 KPM terhitung dari bulan Januari sampai Juli, Selasa 19/03/2024.

Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT-DD) ini sengaja dibagikan dari bulan Januari – Juli karena memikirkan warga yang sedang dalam bulan suci Ramadhan,dengan jumlah uang sebesar Rp.2.100.000,00 yang mana dalam setiap bulan KPM menerima uang sebesar Rp.300.000,OO.

Kegiatan dilaksanakan di balai kampung dimulai pikul 10.00 wib sampai dengan selesai, tampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Blambangan Umpu,yang diwakili oleh Kasi PMK, PLD,Ketua BPK,sekdes, aparatur kampung,dan masyarakat penerima bantuan.

Dalam kegiatan tersebut kepala kampung Lembasung Helmi Ibrahim, menyampaikan bahwasanya Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) ini di berikan kepada warga yang Benar – benar pantas menerima dimana sudah melalui proses pengamatan dari beberapa segi sehingga Benar layak mendapatkan bantuan tersebut.

“Pesan kami selaku pemerintah Kampung kepada warga yang mendapatkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) diharapkan dapat memanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk keperluan yang Benar – benar penting karena tujuan bantuan BLT untuk meringankan beban ekonomi warga,apa lagi masa sekarang ini kita tau kalau harga bahan pokok cukup mahal di pasaran sana”, Jelasnya.

Disisi lain menurut salah satu warga penerima Bantuan Langsung Tunai itu ,sebut saja pak Tisna, mengatakan bahwa bantuan ini sangat membantu khususnya dirinya sendiri dan warga yang ekonominya lemah,apa lagi saat ini sedang dalam bulan Suci Ramadhan harga Bahan Pokok semua mahal dipasar.

“Sangat terbantu dengan adanya BLT ini, apa lagi Sekarang lagi bulan puasa semua kebutuhan pokok pada mahal pak”, Ujarnya kepada awak media Radar Way Kanan.

Kegiatan pembagian BLT-DD tersebut berjalan sukses,tertib,dan aman sesuai yang diharapkan. RWK – (SR)