Kakam Kota Baru Sambangi Sekolah TK Kasih Ibu

sosial Budaya0 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Negeri Agung (RWK), – Dalam rangka menjalin silaturahmi dan lebih dekat dengan pilar Dinas Pendidikan Setempat, Kepala Kampung Kota Baru, Kecamatan Negeri Agung, Kabupaten Way Kanan Melakukan kunjungan ke sekolah Taman Kanak – Kanak (TK_red) Kasih Ibu, Selasa (26/10).

Kamrusaman Kepala Kampung Kota Baru Didampingi oleh Aparatur Kampung, berkunjung ke sekolah TK Kasih Ibu yang dihadiri oleh kepala Sekolah TK Kasih ibu, Guru TK dan Tokoh Masyarakat Setempat dalam rangka mempererat silaturahmi antar sesama.

Baca Juga  Mengintip Tradisi Penyucian Pusaka di Malam Satu Suro Kampung Karang Agung

“ Tetap utamakan keamanan, kenyamanan dan keselamatan peserta didik untuk itu berdayakan dengan ketat seluruh elemen untuk bersinergi ciptakan anak bangsa yang cerdas, “ ujar Kamrusaman dalam kunjungan Nya.

Kamrusaman dalam silaturahmi nya mengaku sangat berterimakasih dan mengapresiasi atas kekompakan yang diberikan selama ini, dan berharap agar kondisi di wilayahnya tetap aman dan kondusif dari hal-hal yang tidak di inginkan.

Baca Juga  MONEV DAN EVALUASI PEMBAGUNAN DI BALI SADAR UTARA

“ Alhamdulillah sejauh ini semua pilar yang ada di kampung kota baru yang kita cintai ini tetap bekerja maksimal untuk menjaga silaturahmi, semoga hal ini dapat kita pertahankan “,Ungkap, nya.

Selain mengutamakan Kebersamaan, Kamrusaman juga menghimbau untuk tidak bosan-bosan dalam mengingatkan para pendidik anak bangsa dan masyarakat Kota Baru untuk tetap patuhi protokol kesehatan (Prokes) sesuai anjuran pemerintah.

Baca Juga  Kapten Cpl Horas Harianja: Babinsa Ujung Tombak Satuan Kewilayahan

“ Disamping itu, kondisi dunia saat ini masih belum terkendali dengan adanya Covid-19, olehnya itu tetap semangat untuk senantiasa ingatkan antar sesama agar tetap patuhi prokes sesuai aturan meski pun kita vaksin “ Himbau, Nya.(RWK/AWAL).