Miller kemudian gagal finis pada lap ke-9 setelah memutuskan kembali ke garasi.
Perubahan posisi baru terjadi pada lap keenam. Kesalahan Marquez di tikungan pertama dimanfaatkan Binder untuk naik ke posisi dua.
Bastianini juga akhirnya sukses menyalip Mir di lap ini. Satu lap kemudian Bastianini yang menggunakan Desmosedici GP21 sukses menyalip Marquez.
Marco Bezzecchi menjadi pembalap pertama yang mengalami kecelakaan pada lap ke-8 di tikungan terakhir.
Setelah itu berurutan Alex Marquez dan Miguel Oliveira mengalami kecelakaan dan gagal finis.
Memasuki pertengahan balapan atau lap 11, Pol Espargaro masih memimpin balapan atas Binder hingga 0,5 detik.
Di titik ini Bastianini mulai mengancam Binder dalam perebutan posisi kedua.
Nasib sial kemudian dialami Ducati pada awal lap ke-12. Francesco Bagnaia melakukan kesalahan di tikungan pertama, terjatuh dan menyenggol Jorge Martin.
Kedua pembalap itu keluar lintasan. Bagnaia lalu menghampiri peraih pole position MotoGP Qatar untuk meminta maaf.
Memasuki lap ke-14, Bastianini berhasil naik ke posisi kedua. Pertarungan antara Pol Espargaro vs Bastianini kemudian terjadi…………….Baca halaman 3
