oleh

Tingkatkan Kualitas Publikasi dan Teknologi, SMKN 1 Blambangan Umpu Gandeng Radar Way Kanan

-Way Kanan-52 Dilihat

RADARWAYKANAN–  SMK Negeri  1 Blambangan Umpu dan Harian Umum Radar Way Kanan – OKU Raya menjalin Kerjasama untuk pengembangan dunia pendidikan khusunya dibidang Jurnalistik dan Teknologi.

Penandatanganan perjanjian kerjasama atau MoU (Memorandum of Understanding) antara kedua belah pihak telah dilakukan pada hari ini, 21 Februari 2022, Dalam penandatanganan tersebut,  SMKN 1 Blambangan Umpu dihadiri langsung oleh Bapak Hidayat S.Pd.,M.M selaku Kepala Sekolah yang bertindak sebagai pihak pertama. Sedangkan pihak kedua dilakukan Wiwien Novandra, S.Kom.,M.T.I mewakili General Manager Hi.Hermansyah

Pemanfaatan kerjasama dengan pihak DUDI dilakukan oleh Program Multimedia  yang bertujuan untuk untuk meningkatkan layanan berupa IT solution, mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidikan, serta pengabdian kepada masyarakat dibidang teknologi komputerisasi.

“ Adapun ruang lingkup dari kerjasama ini meliputi kegiatan dibidang pendidikan dan bidang Teknologi serta jurnalistik masuk sekolah. Selain itu, kemitraan dengan dunia kerja ini bertujuan untuk pembelajaran berbasis project real dari dunia kerja, pemagangan peserta didik,”Pungkas Hidayat S.Pd,M.M

“ Terjalinnya kerjasama ini diharapakan nantinya bisa memajukan sekolah dengan meningkatkan kompetensi  lulusan dari peserta didik Program Keahlian Multimedia. Tidah hanya itu, SMKN Blambangan Umpu juga ingin memajukan masyarakat sekitar dalam bidang teknologi komputerisasi,” Tutupnya

General Manager Radarwaykanan Hi Hermansyah Melalui Pemimpin Perusahaan Wiwien Novandra, S.Kom.,M.T.I mengatakan “ ini merupakan sebuah tantangan, dan Alhamdulillah Radar Way Kanan siap untuk melakukan kerjasama ini  apalagi bidang Jurnalistik dan Teknologi Komputerisasi,dan semoga kerjasama ini dapat berjalan seterusnya,”Tutup Wiwien.RWK/red

Baca Juga