Negeri Besar (RWK),- Camat Negeri Besar Drs. Sahdani, menjadi inspektur upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 Tahun 2022, yang dilaksanakan di halaman Kantor Kecamatan Negeri Besar. Jum’at (28/10/2022).
Dalam amanatnya Dr. Sahdani menjelaskan, Peringatan Hari Sumpah pemuda adalah upaya kita menghadirkan sejarah masa lalu untuk direnungkan, dipelajari, ditemukan kristalisasi pembelajaran kebaikan untuk dijadikan teladan dan inspirasi penggerak langkah menuju visi bangsa yang besar.
“Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928 memberikan pelajaran kepada kita bagaimana menyikapi perbedaan sikap primordial, suku, agama, ras dan kultur, serta berbagai kepentingan menjadi kekuatan, bukan sebagai faktor yang melemahkan,” ujar Sahdani.
Upacara tersebut turut dihadiri oleh Kapolsek Negeri Besar,Babinsa,Upt puskemas Negeri Besar,Siswa siswi SMAN1 Negei besar serta Dewan Guru.RWK/JONI






