Adipati Sambut kunker Kepala BPKP Provinsi Lampung

Pemerintahan3 Dilihat

Blambangan Umpu (RWK), – Bupati Way Kanan H. Raden Adipati Surya, S.H.,M.M didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Way Kanan, Saipul, S.Sos.,M.IP, serta Inspektur Daerah Kabupaten, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Kampung, Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah menerima Kunjungan Kerja Kepala BPKP Provinsi Lampung, H. Sumitro, SE.,Ak.,MM.,CA.,CFrA.,QIA di Kabupaten Way Kanan, Kamis (16/12).

Dalam sambutannya, Bupati Way Kanan Kanan H. Raden Adipati Surya menyambut baik kunjungan kerja yang dilakukan Kepala BPKP Provinsi Lampung didampingi Koordinator Bidang APD, Eko Suwahyo yang telah bersama-sama Pemerintah Kabupaten Way Kanan bersinergi dalam rangka menghadirkan tata kelola Pemerintahan Daerah dan mengawasi pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Way Kanan.

“Mengingat BPKP selaku Pemegang Mandat Keppres No. 9 Tahun 2020 yang menjelaskan BPKP sebagai anggota pengarah dan penanganan Covid-19 untuk pengawalan akuntabilitas, Instruksi Presiden No. 4 Tahun 2020 Tentang Wewenang Pendampingan dan Pengawasan Keuangan Terhadap Refocussing Kegiata, Realokasi Anggaran, serta Pengadaan Barang dan Jasa.”Ujar Adipati

Baca Juga  Pemkam Gunung Sangkaran Sukses Realisasikan DD Tahap II

Selain itu, BPKP juga pemegang mandat Peraturan Pemerintah No. 23 Tahun 2020 yang menganamahkan BPKP untuk melakukan pengawasan intern atas program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) yang sangat dirasakan peran dan kontribusinya oleh Pemerintah Kabupaten Way Kanan terhadap pendampingan dan pengawalan pada saat melakukan refocussing anggaran, realokasi kegiatan serta pengadaan barang dan jasa dalam rangka percepatan penanganan Covid-19.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

“Saya sampaikan bahwa saat ini Pemkab Way Kanan tengah memacu pemenuhan indikator dalam penilaian evaluasi SAKIP. Pemkab Way Kanan juga telah menargetkan capaian penilaian SAKIP menjadi B (60.00), serta melalui Inspektorat Daerah dan Satgas SPIP Kabupaten Way Kanan juga tengah melakukan penilaian Baseline Maturitas Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi, yang berdasarkan hasil input sementara sebelum dilakukan verifikasi oleh BPKP berada dinilai 4,219. Sementara terkait dengan Penyerapan Anggaran dan Realisasi Pengadaan Barang Jasa (PA-PBJ), Pemkab Way Kanan per tanggal 15 Desember 2021, Penyerapan Anggaran berdasarkan realisasi SP2D telah mencapai 82.63%, sedangkan untuk realisasi PBJ telah mencapai 93,38%”, tambahnya

Baca Juga  Lagi Lagi Narkoba ! Way Kanan Surga Para Pengedar

Disampaikan pula oleh Bupati penerima Penghargaan APE dan KLA Kategori Pratama, bahwa BPKP berperan besar untuk Pemkab Way Kanan dalam pencapaian tujuannya, salah satunya dalam pencapaian target kinerja, seperti Opini Laporan Keuangan oleh BPK-RI dengan Predikat WTP yang telah 10 kali berturut-turut diraih, Maturitas SPIP pada Level Terdefinisi (3.00), Level Kapabilitas APIP pada Level Integreted (Level III), Nilai LPPD dengan nilai 3,2471 (sangat tinggi), yang merupakan buah dari sinergitas yang telah terbentuk lama antara Pemkab Way Kanan dengan BPKP.

Baca Juga  Cek Senpi Anggota, Wakapolres Berpesan Jangan Sampai Ada Pelanggaran

“Selaku Pemkab Way Kanan juga berharap agar sinergitas yang telah terjalin semakin meningkat, terutama dengan manajemen risiko, pengendalian intern, dan tata kelola terhadap program dan kebijakan Pemerintah yang strategis serta dalam peningkatan kapabilitas APIP ke tingkat selanjutnya. Untuk itu, Saya sekali lagi ucapkan selamat dapat dan terima kasih kepada NPKP Provinsi Lampung beserta jajaran, semoga pertemuan ini semakin meneguhkan komitmen kita terhadap pengelolaan Pemerintahan menuju good and clean government”, tutup Adipati (RWK/Alba).