oleh

Kanit Binmas Sambangi KUA Gunung Labuhan Sosialisasi Radikalisme

-Umum-248 Dilihat

RADARWAYKANAN.COM ,- Kanit Binmas Polsek Gunung Labuhan Polres Waykanan Aipda Mujib sambang kepada pegawai KUA Kecamatan Gunung Labuhan tentang mencegah terjadinya radikalisme.

Aipda Mujib Kanit Binmas melaksanakan kegiatan sambang kepada kepala KUA serta memberikan himbauan tentang bahaya paham radikalisme agar masyarakat tidak mudah terpengaruh paham radikalisme yang mana paham tersebut mempunyai sifat extrim dan dapat membahayakan kehidupan sosial politik negara.

Kegiatan tersebut dilakukan dengan menyasar berbagai kalangan dari pelajar hingga orang dewasa, Aipda Mujib menghimbau masyarakat agar tidak mudah terpengaruh dengan isu yang berkembang terutama di media sosial yang dimana belum diketahui sumber pastinya.

Aipda Mujib menerangkan bahwa dalam menangkal berkembangnya paham radikal, intoleran maupun terorisme dilingkungan masyarakat pihaknya membutuhkan peran serta masyarakat dalam menjaga persatuan dan kesatuan NKRI serta mengedepankan toleransi dalam berbagai bidang,” pungkasnya.

RWK HABIBI ADI PUTRA