RADARWAYKANAN.COM, GUNUNG LABUHAN- Pemerintah Kampung Bengkulu Jaya, Kecamatan Gunung Labuhan, Waykanan. Melalui Kasi Pemerintahan, Bakiruddin mengajak seluruh masyarakat setempat untuk menyukseskan pendataan  Registrasi Sosial Ekonomi (Regsosek) 2022 yang  merupakan pendataan kesejahteraan sosial ekonomi bagi seluruh penduduk Indonesia sebagai salah satu strategi pelaksanaan reformasi sistem perlindungan sosial.
“Selaku Pemerintah Kampung, kami berharap masyarakat bisa akomodatif dalam pendataan Regsosek 2022 . Dan Alhamdulillah sejauh ini masyarakat welcome dan memahami akan pentingnya pendataan ini, sebab kalau tidak kita jelaskan mendetail di takutkan masyarakat salah kaprah. Apalagi sekarang gencarnya Bansos,”jelas Bakirudin.
Selain akomodatif, lanjut Bakiruddin kiranya masyarakat juga bisa memberikan data dengan benar, sehingga peta perekonomian bisa lengkap, sempurna dan utuh. Demi kemaslahatan bersama.
” Bersyukur. Sejauh ini masyarakat yang menjadi responden menerima petugas dengan baik. Kemudian memberikan jawaban yang sebenarnya, mudah-mudahan ini menjadi data yang konkret sehingga target pemerintah dapat tercapai dengan baik,”pungkasnya.RWK/Oksi.






