RADAR WAY KANAN.COM,-Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Way Kanan melaksanakan kegiatan sosialisasi cara pengisian dan verifikasi Nota Tagihan Pajak Kendaraan Bermotor (NTPKB). Kegiatan tersebut berlangsung di aula kantor Kecamatan Negeri Agung.Rabu (22/10/2025).
Kegiatan dihadiri oleh Camat Negeri Agung, Hepi Haryanto,SE.,serta perwakilan dari Bapenda Way Kanan yang diwakili oleh tim teknis OPSEN,sosialisasi bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada aparat kampung dan petugas terkait mengenai tata cara pengisian serta verifikasi NTPKB, sekaligus menelusuri tunggakan pajak kendaraan bermotor di wilayah Kecamatan Negeri Agung.
Camat Negeri Agung Hepi Haryanto,SE.,mengatakan apresiasi atas langkah Bapenda yang terus berupaya meningkatkan kesadaran masyarakat dalam membayar pajak khususnya di wilayah Kecamatan Negeri Agung.
“Dia berharap seluruh tim yang hadir dapat bekerja keras dan saling berkoordinasi agar pajak kendaraan bermotor maupun pajak-pajak lainnya bisa terealisasi sesuai dengan target yang telah ditetapkan.Peningkatan pendapatan daerah ini tentu akan sangat membantu pembangunan di Kabupaten Way Kanan,”Ucapnya Camat Negeri Agung Hepi Haryanto, SE.
Dalam kegiatan sosialisasi para peserta diberikan kesempatan untuk berdiskusi langsung dengan tim teknis OPSEN terkait kendala yang sering dihadapi dalam proses pengisian dan pelaporan pajak kendaraan bermotor.
Pemerintah Kecamatan Negeri Agung, aparat kampung, dan Bapenda dapat semakin kuat dalam mendukung optimalisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Way Kanan.RWK/A.Said