ditinggal Kekebun Rumah Warga Baradatu Ludes dilalap Api

RADARWAYKANAN.COM, BARADATU– Ditinggal pemilik pergi ke kebun. Rumah Edi Samuji, (50) warga dusun 1 Kampung Sukosari kecamatan Baradatu ludes terbakar. Sabtu, (6/08)

Diduga kebakaran tersebut, bermula dari arus pendek atau korsleting listrik di bagian Colokan listrik penyambung Alat Elektronik TV, di ruang keluarga rumah korban.

Beruntung, dalam kejadian itu tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai Ratusan Juta rupiah.

Baca Juga  Kepala Kampung Gedung Jaya Bersama Mahasiswa KKN Di Bantu Masyarakat Untuk Gotong Royong Guna Menjaga Kebersihan Lingkungan sekitar

Kapolsek Baradatu, Polres Way Kanan, Kompol Edy Saputra, S.H melalui Panit Binmas AIPTU Juarta, S.H dan Panit Reskrim mengungkapkan. Kebakaran tersebut mulanya diketahui Susamto (67) dan Ropiq (34) warga setempat. Akibat kebakaran tersebut, barang- barang berharga berupa surat dokumen dan perlengkapan rumah habis terbakar.

“Hari ini, Sabtu 06 Agustus 2022, sekira Pukul 09.00 WIB saksi atas nama Susamto melihat ada asap yang keluar dari samping rumah
korban, kemudian saksi mencoba mendekat untuk melihat dan ternyata sudah ada api yang menyala di ruang tengah rumah korban, kemudian saksi berteriak kebakaran dan meminta bantuan dengan warga sekitar untuk membantu memadamkan api tersebut serta melaporkan kejadian itu kepada kepala Kampung,”jelas Juarta panit Binmas bersama Panit Reskrim kepada Radar Waykanan.

Baca Juga  Wujud Nyata Kepedulian Terhadap Sesama, Ini yang dilakukan Camat Negeri Agung

Ditambahkan Supani, (50) warga setempat. Dalam kejadian tersebut hanya simpanan Hasil Bumi saja yang bisa diselamatkan, selain itu ludes terbakar.

“Kalau barang-barang rumah habis terbakar semua, cuma hasil bumi saja yang berhasil diselamatkan,”tambah Supani.RWK*Oksi