23 % Kampung Sudah Cairkan Dana Desa Tahap 2

Umum3 Dilihat

RADARWAYKANAN -Dinas Pemberdayaan Masyarakat & Kampung Kabupaten Way Kanan mencatat sedikitnya 23% Kampung telah mencairkan Dana Desa Tahap II.

Adapun Dikatakan Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Dan Kampung Ixuan Ahmadi melalui Kepala Bidang Keuangan dan Aset Kampung Rawan Utara, Kampung yang telah mencairkan dana desa Tahap II tersebar di 8 Kecamatan se-Kabupaten Way Kanan yakni Kecamatan Kasui, Bahuga, Buay Bahuga, Bumi Agung, Kemudian Kecamatan Pakuan Ratu, Negara Batin, Baradatu, dan Kecamatan Gunung Labuhan.

Baca Juga  Jelang Pilkada 2024, Kapolres Way Kanan Menyapa Tokoh Adat di Blambangan Umpu

Sementara berdasarkan laporan yang di Terima Radarwaykanan.com dari Rawan Utara 7 Kecamatan lainnya belum terdapat kampung yang mencairkan Dana Desa tahap II.

Terhambat pencairan dana desa di 175 Kampung kata rawan akibat persyaratan yang dibutuhkan dalam pengajuan pencarian tahap dua harus mencapai 60 persen penyerapan dana desa tahap satu, sehingga kata dia kendala tersebut terjadi di Pemerintah Kampung bersangkutan.

Baca Juga  Keluarga AS, Rehab Iya, Tapi Bukan ditangkap

“Masih berproses saja di kampung…mungkin belum ada yang cukup realisasinya, Karena syaratnya minimal realisasi 60% penyerapan”terang Rawan Utara, Sabtu (22/6/2024).

Berdasarkan Investigasi Radarwaykanan.com pencairan Dana Desa tahap II belum sepenuhnya dapat dicairkan oleh pemerintah kampung akan tetapi dana yang dicairkan hanya untuk kebutuhan mendesak yakni Dana Bantuan Langsung Tunai, dan Dana Fisik yang diperuntukkan sebagai Pembangunan Infrastruktur Kampung.

Baca Juga  Kampung Gedung Jaya dan Sari Jaya pun Keluhkan Sampah Sisa Pembakaran Lahan Tebu

Sehingga, meskipun Dana Desa tahap II telah dicairkan kan tetapi RT, dan Linmas belum menerima sementara mereka sangat membutuhkan gaji tersebut untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari. (RWK/Kadarsah)