NEGERI AGUNG, RADAR WAY KANAN.COM,-Dalam rangka mendukung percepatan program Koperasi Merah Putih yang dicanangkan Presiden Prabowo, Pemerintah Kampung Bandar Dalam, Kecamatan Negeri Agung, menggelar kegiatan gotong royong secara serentak.
Kegiatan gotong royong tersebut diikuti oleh kurang lebih 300 warga Kampung Bandar Dalam, serta didukung personel TNI AD Kodim Way Kanan dan Komandan Koramil, Kapten Sugiono, bersama jajaran anggotanya turut hadir langsung membantu proses pembangunan.
Pembangunan Koperasi Merah Putih sudah memasuki tahap penimbunan setelah penyelesaian pemasangan pondasi. Pembangunan dilakukan secara bersama-sama sebagai bentuk dukungan masyarakat terhadap program koperasi yang dinilai memiliki manfaat besar bagi ekonomi warga.
Kepala Kampung Bandar Dalam, Hasani dalam sambutannya menyampaikan masyarakat bahwa Koperasi Merah Putih adalah milik dan untuk kepentingan bersama. Ia mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta menjadi anggota koperasi.
“Dengan terbentuknya Koperasi Merah Putih ini, kami berharap masyarakat bisa mendapatkan keuntungan lebih, terutama dalam pembelian berbagai kebutuhan seperti LPG, pupuk, minyak, sembako dan lainnya dengan harga yang lebih murah,”Ucap Kepala Kampung Bandar Dalam Hasani.
Camat Negeri Agung Hepi Haryanto, SE.,mengapresiasi antusiasme masyarakat dan mengajak seluruh warga untuk tetap aktif berpartisipasi hingga pembangunan selesai.
“Dia berharap percepatan pembangunan ini dapat berjalan lancar,Kampung Bandar Dalam dapat menjadi kampung percontohan dalam pelaksanaan program Koperasi Merah Putih,”Jelasnya Camat Negeri Agung Hepi Haryanto, SE.
Gotong Royong ini lanjut dengan doa bersama dan harapan agar pembangunan berjalan cepat mendapat manfaat besar bagi masyarakat Kampung Bandar Dalam. RWK/SAID.











