Negeri Agung (RWK), – Meskipun tingkat penyebaran Covid -19 telah menurun drastis, namun Pemerintah Kabupaten Way Kanan tidak mau lengah, bahkan kembali gencar melakukan vaksin salah satunya dikampung Kotabumi Way Kanan, Kecamatan Negeri Agung
“Herd Immunity tetap menjadi salah satu perhatian pihak kecamatan dalam membantu pemerintah dalam upaya penanganan Covid -19.”Tegas Safaruddin Kepala Kampung Kotabumi Way Kanan saat meninjau langsung pelaksanaan vaksin covid-19 dibalai Kampung Kotabumi Way Kanan, Kamis (19/1/2023).
“Ini tidak bisa dipungkiri, dan untuk mencegahnya maka harus meningkatkan imunitas dengan vaksinasi. Untuk Gebyar Vaksinasi ini, kami menargetkan sebanyak-banyaknya. Maka saya mengajak semua masyarakat khususnya Kotabumi Way Kanan yang belum melaksanakan vaksin untuk datang ke tempat-tempat vaksin yang telah ditentukan atau langsung ke UPT Puskesmas Negeri Agung. Lalu untuk jenis vaksinnya, kami memakai vaksin Pfizer.”tambahnya (RWK/Alba).






