oleh

Peran Ormas Kepemudaan Dalam Menjaga Kerukunan dan Ketentraman Masyarakat

-Umum-148 Dilihat

Radarwaykanan – Suasana hangat dan penuh semangat mewarnai pertemuan organisasi kepemudaan (OKP) sekabupaten Way Kanan yang digelar di Kantor Kesbangpol Kecamatan Blambangan Umpu, Selasa (7/5/2025). Acara ini bukan sekadar temu wicara, melainkan momen kebangkitan peran pemuda dalam menjaga kerukunan dan mendukung pembangunan daerah.

Sedikitnya 15 OKP hadir dalam acara tersebut, bersama sejumlah pejabat penting: Kepala Dinas Kesbangpol Way Kanan, Kabid Politik Kemendagri, Kasat Intelkam Polres Way Kanan, dan perwakilan dari Kejaksaan Negeri Way Kanan.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas Kesbangpol menyampaikan apresiasi tinggi terhadap eksistensi dan kontribusi para OKP.

“Peran serta OKP di Way Kanan ini luar biasa. Harapannya, OKP bisa terus bersinergi dengan pemerintah dalam membangun daerah agar berdaya saing,” ujarnya dengan nada optimistis.
Suara tegas datang dari Kasat Intelkam Polres Way Kanan, Asep KOmarudin, yang mengingatkan pentingnya legalitas organisasi.

“OKP harus memiliki dasar hukum yang jelas dan resmi. Keberadaan mereka bukan sekadar simbol, tapi harus jadi kekuatan pemuda yang mendorong pembangunan,” kata Asep.

Ia juga menyoroti fakta menarik bahwa 25–30 persen populasi Indonesia adalah pemuda,sebuah kekuatan besar yang disebutnya sebagai “spirit of change” atau semangat perubahan.

Sementara itu, Julian dari Kejaksaan Negeri Way Kanan menegaskan bahwa OKP memegang peran vital sebagai penyambung lidah masyarakat.

“OKP adalah kontrol sosial dan jembatan komunikasi antara rakyat dan pemerintah. Harapan kami, semua OKP dapat berkolaborasi dan membawa energi positif demi kemajuan Way Kanan tercinta,” ungkap Julian.

Acara ditutup dengan semangat persatuan dan tekad untuk terus menjaga kerukunan di tengah masyarakat yang majemuk. Di tangan para pemuda, masa depan Way Kanan diyakini akan terus menyala.RWK/W