Pakan Ikan Melambung dikeluhkan Peternak Ikan Air Tawar

Umum0 Dilihat

Radar Way Kanan.Com,-Pembudidaya Ikan Air Kampung Kalipapan , Kecamatan Negeri Agung,mengeluhkan pakan ikan yang selalu naik.

Pemilik Kolam Wawan, mengungkapkan harga pakan ikan mengalami kenaikan,seiring dengan kenaikan harga BBM.

Sehingga, kondisi tersebut menjadi permasalahan utama dalam membudidayakan ikan air tawar.

“Untuk harga terakhir saya beli itu Rp 330000 ribu per satu karung dengan berat 30 kilogram. Jadi jatuhnya Rp 11000 ribu per kilogram,sekarang menjadiRp 395000 per satu Karung dengan berat 30 kilogram,jadi jatuhnya Rp13000 per kilogram,” jelas Wawan.

Baca Juga  Hudson Tunaikan Kewajiban diahir masa jabatannya dengan salurkan BLT DD untuk warganya

Sebelumnya, harganya di kisaran Rp 330000 ribu persatu karung,naik per satu karung Rp65000 persatu Karung,kini menjadi Rp395000 per satu karung berat 30 kilogram

Dalam pemasaran ikan, lanjutnya, tersebut tidak memiliki kendala. Bahkan, mereka memiliki langganan pembeli di daerah Kalipapan.

Ia harap agar persoalan harga pakan tersebut bisa mendapatkan keringanan dengan adanya campur tangan pemerintah.

Baca Juga  Gasak Motor Bidan Desa, Satu Pelaku Didor Petugas Satreskrim Polres Way Kanan

“Kita hanya ingin harganya yang stabil dan tidak naik terus. Soal pasar kita menjadi lancar,” pungkasnya.