Gunung Labuhan Radar Waykanan.com, – Kapolsek Gunung Labuhan Iptu Abdul Haris S.H di dampingi Camat Gunung Labuhan Radiyus Oktorisa S.STP dan Peltu Harisun bersama Babinsa, Babinkamtibmas dan masyarakat melaksanakan kegiatan Pemakaman Armizi bin Sahelman kepala kampung Negeri Sungkai Kecamatan Gunung Labuhan Jumat 04/11/2022.
Hadir pada acara pemakaman kepala kampung Negeri Sungkai tersebut, Kapolsek Gunung Labuhan Iptu Abdul Haris S.H, Radiyus Oktorisa S.STP Camat Gunung Labuhan, Peltu Harisun Dansubramil, Babinsa, Babinkamtibmas dan Masyarakat kampung Negeri Sungkai.
Menurut Kapolsek, beliau bersama Muspika Kecamatan Gunung Labuhan
menghadiri pemakaman kepala kampung Negeri Sungkai adalah sebagai bukti nyata sinergitasnya Unsur Muspika dalam melayani masyarakatnya, apabila ada musibah dan tidak memandang siapa yang terkena musibah tetap di layani dengan baik.
” Sebagai bentuk bukti nyata sinergitasnya Unsur Muspika dalam melayani masyarakatnya apabila ada musibah, dan tidak memandang siapa yang terkena Musibah tetap di layani dengan baik,” tutur kapolsek.
“ Saya beserta anggota bersama Muspika Kecamatan Gunung Labuhan serta Dansubramil ikut berduka cita dan mengucapkan turut berlasungkawa atas meninggalnya almarhum, semoga almarhum diterima dan diampuni dosanya dan keluarga yang ditinggalkan di berikan ketabahan dan kesabaran dalam menghadapi cobaan, “ pungkas Kapolsek Gunung Labuhan.
RWK HABIBI ADI PUTRA






