Blambangan Umpu.- RWK.- Menjelang pelaksnaaan debat Kandidat kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati Way kanan yang akan digelar mulai pukul 19.00 WIB nanti malam ( Minggu malam senin red ), KPU Way Kanan mendapat kunjungan dari PLt Sekrertais KPU Provinsi Lampung, (Arif Ma’ruf ), untuk memastikan pendistribusian logistik Pilkada tepat waktu.
Kedatangan PLT Sekretaris KPU Provinsi Lampung itu, disambut langsung oleh Ketua KPU Way Kanan Rifki Darmawan, Sekretaris KPU Way Kanan, M Arifin, para kasubag dan staf secretariat.
“ Sudah menjadi Tugas kami untuk memastikan logistik Pilkada tiba tepat waktu, dan Alhamdulillah dari hasil pantaun langsung kelapangan sebagian besar logistik baik Pemilihan Gubernur dan Pemilihan Bupati telah sampai di gudang KPU Kabupaten/kota se Lampung.” Tegas Arif Ma’ruf, disela sela kunjungannya tersebut.
Arif Ma’ruf juga mengingatkan perlunya mitigasi dan antisipasi terhadap kendala pengelolaan logistik tersebut, baik kecukupan jumlahnya, maupun tenaga kerja, hingga distribusi saat hari pemungutan suara nanti.
Terpisah, Ketua KPU Way Kanan, Rifki Darmawan yang ketika itu didampingi sekretaris M. Arifin menyatakan, pihaknya mengapresiasi kunjungan PLT sekretaris KPU Provinsi Lampung ke KPU Way Kanan, dimana hal itu telah mampu menambah support dan motivasi KPU Way Kanan untuk terus mendukung tahapan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Way Kanan.
“Alhamdulillah, KPU Way Kanan telah menyelesaikan sortir lipat surat suara dan saat ini sedang melakukan sortir untuk sampul dan formulir serta alat kelengkapan TPS lainnya.”terang Refky Dharmawan.
Pada kesempatan itu pula Ketua KPU Way Kanan menerangkan kalau persiapan pelaksnaan debat kandidat Calon Bupati dan Wakil Bupati Way kanan yang akan digelar nanti malam telah mencapai 90,%
“Untuk pelaksanaan Debat Kadidat persiapan sudah dipastikan siap, hanya saja dalam pelaksanaan Debat kedua ini akan ditampilkan semua pasangan ( Calon Bupati dan Wakil Bupati red ), dengan di moderatori oleh Juwendra dan dihadiri langsung oleh Ketua Bawaslu Provinsi Lampung,, pengamanan juga akan lebiih ditingkatkan, sebagai antisipasi terhadap kemungkinan yang tidak diinginkan,” imbuh Refky Dharmawan.
Kapolres Way Kanan, AKBP Adanan Mangopang, melalui Kabag Ops Kompol Maryanto menerangkan pada pelaksnaan Debat Kandidiat ke II bagi calon Bupati dan Wakil Bupai Way Kanan, pihaknya telah menyiapan pengamanan berlapis dengan melibatkan 165 Personil baik yang betrpakaian preman maupun dinas.
“Selaku pengamanan, tentu kami tidak ingin berlaku Ayal, untuk itu kita telah menyiapka tidak kurang dari 165 personil, yang akan kita bagi menjadi 3lapis ( 3 ring ) Pengamanan, an kami berharap agar semua undangan dan termasuk pendukunhg dapat mematuhi ketentuan yang telah kami buat, sehingga nantinya tidak akan menyusahkan diri, sendiri, sebab kami tidak akan pandang bulu, siapa saja yang ditengarai akan membuat rusuh akan langsung kita amankan,: tegas Kompol Maryanto. RWKI