UPTD Puskes Pakuan Ratu Budayakan GERMAS

sosial Budaya4 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Pakuan Ratu RWK – Sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Puskesmas Pakuan Ratu, melakukan Pembinaan Pembudayaan Gerakan (GERMAS) Gerakan Masyarakat Hidup Sehat di tingkat Kecamatan Pakuan ratu Kabupaten Waykanan,

Kegiatan tersebut dilaksanakan berlangsung di Puskesmas Pakuan ratu, dan di hadiri oleh, Instansi kecamatan Pakuan ratu, Guru SMA dan SMP Pakuan ratu Serta tim olahraga pakuan Ratu. Pada Rabu (10/11/21) ini’,

Dalam Sambutannya Kepala Puskesmas Pakuan Ratu, Suhardi SKM. mengatakan, warga bisa meningkatkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan melakukan aktivitas fisik seperti melakukan olahraga. Kemudian mengonsumsi buah dan sayuran dan melakukan cek kesehatan secara rutin.

Baca Juga  Pelayanan Keliling Dinas Dukcapil Way Kanan di Kampung Setia Negara

Kegiatan Germas dilakukan dengan cara memberikan penyuluhan tentang pentingnya melakukan aktivitas fisik, konsumsi buah dan sayur serta pemeriksaan kesehatan secara berkala. Kemudian dilanjutkan dengan jalan sehat, senam masal, senam yel yel CTPS (Cuci Tangan Pakai Sabun) serta Rumpi Germas dan Senam Oleh Karyawan Puskesmas Pakuan ratu.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Dalam kesempatan tersebut juga dilakukan penandatanganan komitmen dukungan gerakan masyarakat hidup sehat serta pembagian buah-buahan kepada pengunjung dan makan buah bersama.

Pembinaan Germas ini diikuti oleh UPT Puskesmas Pakuan Ratu
Dan dihadiri instansi kecamatan Pakuan ratu, Guru SMA dan SMP Pakuan ratu Serta tim olahraga pakuan Ratu beserta tamu undangan lainnya.

Baca Juga  Kampung Donomulyo Kembali Menyalurkan BLT DD bulan April-Juni

Kepala UPT Puskesmas Pakuan ratu Suhardi SKM. mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan masyarakat untuk berperilaku sehat dalam upaya meningkatkan kualitas hidup. “Serta meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat untuk hidup sehat, meningkatkan produktivitas masyarakat serta mengurangi beban biaya kesehatan,” katanya.

Menurut Suhardi, “Perbaikan lingkungan dan perubahan perilaku ke arah yang lebih sehat perlu dilakukan secara sistematis dan terencana oleh semua komponen masyarakat. Untuk itu Germas menjadi sebuah pilihan dalam mewujudkan derajat kesehatan masyarakat yang lebih baik,” tegasnya.

Baca Juga  Masyarakat Kampung Sari Jaya Benahi Lahan Secara Bergotong Royong

Masih Suhardi mengungkapkan pembangunan kesehatan pada hakekatnya adalah upaya yang dilaksanakan oleh semua komponen Bangsa Indonesia yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, dan kemampuan hidup sehat bagi setiap orang agar terwujud derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya.

“Suhardi juga mengharapkan agar melalui kegiatan Gebyar Germas ini masyarakat memiliki kesadaran untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat dan membiasakan diri untuk selalu melakukan aktivitas fisik serta makan buah dan sayur demi menjaga kesehatan tubuh. “Mudah-mudahan kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat,” harapnya. RWK/Azhari