Telur Naik,Ibu Ibu Pusing

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Radarwaykanan.com – Akhir-akhir ini, Komoditas Pangan terus mengalami kenaikan. Tak hanya pangan nabati, pangan hewani juga mengalami kenaikan signifikan. Seperti halnya telur ayam ras, terpantau hari ini dipasaran harga telur Rp. 30.000 per kg dari harga sebelumnya Rp. 28.000 per kg.

Baca Juga  Aparatur Kampung Karya Agung Antusias Ikuti Vaksinasi Massal

Menurut Anto, salah satu pedagang telur. Kenaikan harga telur tersebut terjadi sejak beberapa terakhir ini. Jika biasanya harga kebutuhan pangan cenderung turun seusai lebaran, namun kali ini kondisinya berbeda, justru konstan dan bahkan mengalami kenaikan.

“Sekarang harganya Rp. 30.000 per kg, sebelum kenaikan harganya Rp. 28.000 per kg,” kata Anto saat ditemui Radarwaykanan seraya menyampaikan keluhan pembeli saat harga telur mengalami kenaikan.

Baca Juga  Waw ! Tahukan Anda Berapa Hadiah Juara Piala Dunia, Berikut Daftarnya

“ada beberapa pembeli yang mengeluh akibat kenaikan harga telur dan bahkan rentan terjadi bergaining saat transaksi. Kami penjual tak bisa berbuat apa-apa perihal harga, karena kami mengikuti harga umum dari peternak telur,” ujarnya. RWK/Oksi.