[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]
Negeri Besar(RWK),- Warga Kampung Sribasuki mendekorasi wilayahnya dengan membuat replika menara Eiffel seperti di negara Prancis.
Saat Awak media Radar Way kanan menyambangi ke lokasi yang berada di Kampung Sribasuki RT01/ RW 03, Kecamatan Negeri Besar, Way kanan, nampak sebuah replika unik yang berbentuk menara Eiffel tersebut berdiri tegak ditengah-tengah kampung. Menara yang dikenal sebagai Ikon dari Negara Prancis tersebut,
Ketua RT 01/03 Turino (39) mengatakan, pembuatan replika menara Eiffel ini dalam rangka Lomba Rt-Ter inovatif kampung Sribasuki serta menyambut Bulan Agustus dan ini dikerjakan dengan swadaya masyarakat setempat.

“Ini konsepnya menara Eiffel dalam rangka Lomba Rt-Terinovatif sekaligus nantinya menyambut Agustusan 2021, dari dulu kami memang buat yang unik -unik ini adalah inisiatif seluruh Warga masyarakat Rt 01 dan dananyapun hasil swadaya dari warga RT 01 sini,” ujar Turino.
Turino menjelaskan, dalam pengerjaannya dibutuhkan waktu kira-kira 5-10 hari untuk menyelesaikannya dengan dibantu oleh puluhan warga setempat.
“Bahan utamanya adalah Bambu petung dengan Biaya kurang lebih 1.5 juta. Ini nanti hadiahnya kalau juara Satu (Tiga juta rupiah ) juara dua( dua juta rupiah) dan juara tiga (Satu Juta rupiah),” jelas Turiono disela-sela kegiatannya membantu warga membangun menara tersebut.
Lebih lanjut, Ia menuturkan alasan lain pembuatan replika menara Eiffel ini lantaran warganya ingin sekali merasakan nuasa seperti yang ada dikota Paris Prancis.
Turino berharap hasil kreativitas warganya bisa membuat kampungnya menang dalam ajang Rt-terinovatif menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia.
Terpisah, Anggota DPRD Kabupaten Waykanan Fraksi PKB Yuliyus Arifien Jaya, SE,.MM memberikan komentarnya atas kegiatan tersebut. “Ini suatu yang berlian, Superkreatif, Unik, Lokal Oriented, dengan memanfaatkan potensi Lokal (Bambu) pokoknya ini Extraordinery bila ini nanti jadi juara satu ada hadiah tambahan dari saya,” imbuh Yuliyus.
Sementara itu, Camat Negeri Besar Sahdani mengapresiasi atas inisiatif yang dilakukan oleh masyarakat RT01/ RW 03 Kampung Sribasuki.
“Terima kasih kepada warga masyarakat kampung sri basuki, yang secara bergotong royong membangun ,menghias/ mempercantik taman yg ada di lapangan tepatnya depan kantor Kepala Kampung Sri Basuki. Setiap dusun yg ada di di basuki bertanggung jawab menciptakan inovasi masing masing sehingga 6 Dusun yang ada memberikan ciri tersendiri. Tugasnya sama adalah untuk membuat lapangan hijau terbuka, tempat wisata buat warga masyarakat, tak terkecuali buat anak-anak dan remaja yang menginginkan suasana dan tempat bersantai ria,” pungkasnya. (RWK/JS)