Senam Jadi Budaya Dimasa Pandemi

Baradatu (RWK)- Mensana in corpore sano artinya pada badan yang sehat terletak jiwa sehat pula.Disela-sela kesibukanya setelah melaksanakan tugas Uji Kompetensi Penilai Akhir Semester ganjil, keluarga besar SMP 1 Baradatu Kabupaten Way Kanan melaksanakan kegiatan senam bersama, yang diikuti oleh para guru dan staf Tata Usaha.

Ditemui diruang kerjanya Kepala SMPN 1 Baradatu Suharmaji, S.Pd.M.M.Pd mengatakan bahwa kegiatan Senam ini akan dilakukan secara rutin satu bulan dua kali, dengan tujuan untuk menjaga kesehatan, meningkatkan imun atau daya tahan tubuh dan meningkatkan tali silaturahmi antar sesama keluarga besar SMPN 1 Baradatu.

Baca Juga  PemKam Karya Jaya Rencanakan Pembangunan Kampung Tahun 2022

Selain itu juga akan diprogramkan kegiatan pengajian rutin satu bulan sekali, untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para guru serta staf SMPN 1 Baradatu.
SMPN 1 Baradatu merupakan wajah Pendidikan di Kabupaten Way Kanan, sebagai mana yang disampaikan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Way Kanan Bapak Usman Karim, untuk itu saya sebagai Kepala SMPN 1 Baradatu ditahun 2021, akan mempersiapkan program-program unggulan yang dipersiapkan mengikuti lomba-lomba ditingkat propinsi, sebagai salah satu bentuk kegiatan menuju Kabupaten Way kanan maju dan berdaya saing tahun 2021, imbau Suharmaji.

Baca Juga  Diduga Miliki Sabu, Kakek Ditangkap

Diakhir pertemuan kami, Suharmaji sebagai Kepsek SMPN 1 Baradatu, mengajak semua pihak untuk bersama-sama bekerjasama saling bersinergi dalam memajukan Mutu Pendidikan khususnya di SMPN 1 Baradatu.RWK/HABIBI A.P