RADARWAYKANAN.COM, Negara Batin,- Mempersiapkan generasi emas 2045 bukan hal mudah. Pasalnya, Stunting masih menjadi masalah gizi utama bagi bayi dan anak dibawah usia dua tahun di Indonesia. Kondisi tersebut harus segera dientaskan karena akan menghambat momentum generasi emas Indonesia 2045.
Dan dalam hal ini, Ketua PKK Sari Jaya menuturkan saat ini, Pemerintah Kampung Sari Jaya ikut fokus dalam hal penanganan Stunting khususnya di Kampung setempat dengan memberikan pembinaan-pembinaan kepada para kader PKK, Posyandu dan masyarakat secara umumnya melalui Tim Percepatan Penanggulangan Stunting.
“Stunting merupakan masalah serius yang dapat mempengaruhi pertumbuhan fisik dan perkembangan anak-anak, dan memerlukan tindakan komprehensif dari berbagai pihak,” tuturnya.
Lebih lanjut, dirinya menuturkan Percepatan penurunan stunting tentunya memerlukan komitmen yang kuat dan kolaborasi kerja berbagai pihak menjadi kunci untuk memastikan konvergensi antar program hingga ke tingkat desa/kelurahan untuk menurunkan stunting.Dalam melakukan hal tersebut di butuhkan pendampingan keluarga di tingkat desa/kelurahan di mana kegiatan pendampingan terhadap keluarga tersebut dilakukan oleh para kader PKK.
“Mari kita berkoordinasi manjadi satu tim, karena pemerintahan ini bisa sukses apabila kita semua bersatu menggerakkan seluruh tenaga dan pikiran untuk mewujudkan apa yang menjadi impian Pemerintah Daerah, guna mewujudkan kesejahteraan masyarakat,”tutupnya.
RWK/JONI