Pisah Sambut Kapolsek Banjit dihadiri Camat dan Kakam se-Kecamatan Banjit.

Pemerintahan7 Dilihat

Banjit (RWK)– Rotasi pergantian Kepala kepolisian sektor, sering kali di lakukan ketika masa jabatannya sudah habis. Pada hari ini Rabu Polsek banjit kecamatan banjit kabupaten Waykanan gelar acara pisah sambut dari Kapolsek yang lama AKP Singgih Widada kepada Kapolsek yang baru yaitu IPTU Supriyanto.

Iwan Setiawan SH kepala kampung bonglai sekaligus ketua APDESI Kecamatan banjit mengatakan kepada jurnalis Radar way kanan bahwasannya pada hari ini acara pisah sambut Kapolsek yang lama AKP Singgih widada kepada Kapolsek yang baru IPTU Supriyanto.

Baca Juga  Diduga Tenaga Kesejahteraan Kecamatan Gunung Labuhan Menjadi E-Warung.

Pisah sambut ini berjalan lancar dan penuh hikmah dan ke akraban, turut hadir dalam acara ini Nasrullah Ali S.Sos muspika kecamatan banjit, kepala kampung se-Kecamatan banjit tokoh agama dan berbagai unsur masyarakat yang ingin menyaksikan jalannya pisah sambut Polsek banjit tersebut.

AKP Singgih Widada dalam pidato sambutannya menyampaikan dengan penuh canda dan bahagia selama saya bertugas di Polsek banjit, jujur saja saya berat untuk meninggalkan tugas di Polsek banjit tetapi memang rotasi yang harus di jalankan seperti ini adalah tugas, ada kala pertemuan dan ada kala perpisahan. Saya mohon maaf yang sebesar besarnya kepada seluruh warga masyarakat kecamatan banjit apabila saya selama menjabat Kapolsek banyak kesalahan,” ujar AKP Singgih Widada.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418
Baca Juga  Kepala Kampung Menanga Jaya Halal Bihalal Dengan Aparatur Kampungnya

“Nasrullah Ali s.sos camat banjit dalam sambutannya mengatakan ucapan terima kasih kepada AKP Singgih widada yang selama ini sudah bekerja keras dalam memberantas kejahatan yang ada di kecamatan banjit dan selalu bersinergi dengan pemerintah Kecamatan dan kampung, saya ucapkan selamat jalan sukses selalu dan selamat bertugas ditempat yang baru. Dia menambahkan pisah sambut adalah hal yang biasa dan sering terjadi di kalangan pejabat khususnya di Polsek, tinggal yang lama dan datang pejabat yang baru dan saya secara pribadi maupun secara keseluruhan berterima kasih kepada Kapolsek yang lama atas kinerjanya selama bertugas di wilayah kecamatan banjit, mudah mudahan bapak AKP Singgih widada selalu di berikan kesehatan,” pungkas Camat Banjit.

Baca Juga  Kampung Way Agung Kembali Salurkan BLT DD Hari Ini

RWK/HABIBI A.P