Perayaan HUT SATPOL-PP Adakan Kegiatan Bagi-Bagi Masker

Pemerintahan248 Dilihat

Blambangan Umpu(RWK),– Dalam Rangka HUT Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) ke- 71 tahun 2021, Satpol-PP mengadakan kegiatan berbagi masker kepada Mayarakat. Kegiatan tersebut, sebagai bentuk kepedulian Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) kepada Masyarakat di masa Pandemi Covid-19, Rabu (3/03).

Dengan mengusung Tema “Kesiapsiagaan Satpol-PP dan Satlinmas dalam mendukung pencegahan dan pengendalian pandemi Covid-19 menuju Indonesia Maju dan Sehat.” ada sebanyak 350 masker yang dibagikan kepada Masyarakat Blambangan Umpu.

Baca Juga  Kampung Banjar Sari Salurkan BLT DD Untuk Bulan Januari-Maret 2022

“Ya, Alhamdulillah dalam rangka HUT Satpol-PP kali ini kami melakukan kegiatan Bakti Sosial. Yakni, salah satunya adalah pembagian masker kepada Masyarakat,” Ujar Kasat Pol-PP Way Kanan Nuryadin saat dikonfirmasi Radar Way Kanan, Rabu (3/03).

Lebih lanjut, Nuryadin selain memberikan masker juga sekaligus memberikan sosialisasi kepada Masyarakat. Terkait pentingnya menerapkan Protokol Kesehatan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari dan mengingatkan agar terus menjaga kebersihan diri maupun lingkungan di masa Pandemi seperti ini.

Baca Juga  Puskes Negeri Agung Gelar Gerai Vaksin

“Alhamdulillah hari ini kami membagikan masker di beberapa titik yakni di pasar, stasiun kereta api, dan tempat keramaian lainnya,” Jelas Nuryadin, Rabu (3/03).RWK-A/Oksi

https://luglawhaulsano.net/4/8420418