[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]
Gunung Labuhan (RWK)– Bidan Desa Kayu Batu menyampaikan Penyuluhan terkait Pengisian Buku KIA kepada ibu-ibu dan kader posyandu bertempat di postu kampung Selasa 12/04/2022
“Lena Mayasari Amd keb mengatakan kegiatan ini merupakan salah satu bentuk program bidan dan proses penyuluhan kader posyandu. Kesehatan ibu dan anak merupakan suatu hal yang penting, melalui Buku KIA, berbagai macam gejala permasalahan dapat dimonitor dan diatasi dengan cara mencegah,” jelasnya.
Dia menambahkan di dalam pemaparannya betapa pentingnya pengisian Buku KIA ini . Karena berbagai macam gejala yang timbul dapat dengan mudah diawasi melalui buku ini, sehingga ke depannya dapat dicegah dari hal-hal yang tidak diinginkan. Dirinya juga berpesan agar kesehatan bayi selalu dijaga, salah satunya dengan pemberian vitamin A.
Usai penyuluhan terkait pengisian Buku KIA, acara kemudian berlanjut pada pelatihan bagi kader-kader posyandu kampung bayu batu. Acara ini dipimpin secara langsung oleh Bidan Desa kampung kayu batu. Para peserta terlihat sangat antusias, hal tersebut terlihat dari banyaknya pertanyaan yang muncul. Banyak ibu-ibu yang menanyakan terkait penghitungan lingkar kepala pada bayi, di samping pentingnya mengukur berat badan dan tingginya.
Bidan Lena Mayasari Amd keb berharap dengan adanya penyuluhan ini bisa membantu ibu-ibu orang tua dari balita ataupun kader Posyandu untuk mengisi buku KIA dengan baik dan benar.
RWK/HABIBI A.P