Pengurus PMII STAI Al-Ma’arif Resmi Dilantik

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Baradatu RWK – Pengurus Cabang Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Way Kanan mengadakan Pelantikan Pengurus Komisariat STAI Al-Ma’arif Way Kanan dan Pelatihan Kader Dasar (PKD), di Aula Kampus STAI Al-Ma’arif bertemakan Merawat Tradisi, Menambah Loyalitas Diri, Kamis (11/02/2021).

Acara ini dihadiri oleh Bendahara Umum PKC PMII Lampung Juli Prasetio, Ketua DPD KNPI Way Kanan Andi Oktoviandi,SKM.,MM, Sekretaris Majelis Pembina Cabang PMII Way Kanan, Pengurus Cabang (PC) PMII Way Kanan Very Triono, SH.I, Ketua PGRI Way Kanan, Komisioner Bawaslu Way Kanan, dan beberapa Organisai Kepemudaan hadir. Rangkain acara Pembukaan PKD dan Pelantikan disambung dengan Dialog Keagamaan, Ustad Ibrahim Albanjari, SH dan Ustad Susilo, SH menjadi Narasumber dalam dialog tersebut. Serta tidak lupa mengikuti protokol kesehatan.

Baca Juga  Dugaan Ijazah Palsu Kades Subik Terpilih Ditangani Polres Lampura

Dalam sambutan Ketua PMII Komisariat STAI AL Ma’arif Way Kanan Ahmad Apriyadi menyampaikan “Roda organisasi tidak akan bisa berjalan hanya mengandalkan ketua, saya harap untuk pengurus yang baru saja dilantik dapat kompak, bersinergi dengan pengurus rayon dan juga pengurus cabang untuk menjalankan program-program kedepannya yang difokuskan pada kaderisasi formal dan non formal”, ungkapnya.

Baca Juga  UPT Puskesmas Negeri Agung Gelar Vaksinasi Covid-19 Untuk Tenaga Pendidik

Ketua Pengurus Cabang PMII Way Kanan Nandang Kurniawan dalam sambutannya mengapresiasi kinerja panitia sehingga acara terlaksana dengan baik dan ucapan selamat terhadap Pengurus Komisariat PMII STAI Al-Ma’arif Way Kanan yang telah dilantik.

“kader-kader PMII hari ini adalah benih-benih pemimpin di masa mendatang. yang harus dipersiapkan dari segi keilmuan dan mentalitasnya agar menjadi pemimpin yang mampu menjawab segala macam tantangan zaman di era super modern di masa yang akan datanglucapnya.

Baca Juga  Polsek Buay Bahuga Resmikan Kampung Tangguh Mulyo Harjo

Nandang menambahkan “melalui sarana pelatihan kader dasar (PKD) saya mengucapkan selamat melaksanakan pelatihan, gali ilmu sebanyak-banyaknya dari para narasumber. Semoga yang sahabat-sahabat lakukan dapat meberikan kontribusi yang maha dahsyat nantinya, bukan hanya kepada PMII, bukan hanya kepada keluarga besar Nahdlatul Ulama, dan bukan hanya kepada umat islam, tetapi juga kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kita cintai”,pungkasnya. RWK/Kadarsyah.