[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]
Negeri Besar Rwk-Di tengah wabah virus Corona atau COVID-19 yang belum usai , tidak mengurangi semangat petani di kampung Negara Jaya untuk tetap giat turun ke sawah memanen padi yang kini sudah memasuki puncak panen raya.(10/3)
Harapan petani semoga wabah ini cepat berlalu, sehingga dapat memenuhi kebutuhan beberapa komoditas menjelang hari besar keagamaan yakni puasa Ramadhan dan lebaran tahun 2021 yang sebentar lagi akan hadir ditengah kita
Sugeng Riyadi (38) ssalah satu petani yang ada dikampung Negara Jaya mengucapkan rasa syukurnya karena ptahun ini bisa memanen.
“Alhamdulillah tahun ini kami bisa panen mas walaupun tidak banyak mengingat banyaknya serangan hama tapi syukur alhamdulillah hari ini kami bisa panen hasil sawah ini. Kalau normal biasanya hasil panen kami disini bisa mencapai 7 kwintal sampai 9 Kwintal gabah / pertani dalam satu garapan,”ucap sugeng.
“karena disini kita memiliki lahan hanya 10 s/d 11 petak sawah dan hasilnya ngak begitu banyak seperti yang punya lahan yang luas hektaran tapi alhamdulillah hasil panen kami ini bisa untuk mencukupi kebutuhan beras kami petani sampai nanti panen lagi, Harapan kami petani masa tanam akan datang curah hujan masih ada dan sudah tidak ada lagi serangan hama tikus seperti sekarang karena ini sawah tadah hujan karena kita belum ada irigasi seperti petani petani didaerah lain ,”Tutup Sugeng Riyadi kepada awak media Radar Way kanan. RWK-W/ Joni