LAPOR! Beruang Liar Berkeliaran di Kampung Kalipapan

KAMPUNG, Umum0 Dilihat

RADARWAYKANAN.COM ,-Masyarakat Kampung Kalipapan Kecamatan Negeri Agung. Meminta kepada pihak yang berkompeten untuk turun ke Kampung mereka khususnya ke perkebunan PTPN VII Kecamatan Negeri Agung,Way Kanan, Lampung. Untuk melakukan evakuasi pada terhadap satu ekor beruang yang masih berkeliaran.

Kepala Kampung Kalipapan Sumaryono yang diwakili Sekertaris Kampung Sucipto menyatakan menghadapi beruang lebih berbahaya daripada menghadapi Harimau, sebab kalau Harimau sebelum bertemu dengan manusia ia akan terlebih dahulu menghindar, dan biasanya bertemu di malam hari, sementara kalau beruang terkadang dengan sengaja menghadang dan mengejar Manusia, apalagi jika meresa dirinya terusik. Dalam hal ini, warga diminta waspada.

Baca Juga  Ketua TP-PKK Negeri Agung Hadiri Pembukaan Kegiatan Pelatihan Kader PKK Kampung Bandar Kasih

“Entah darimana datangnya beruang itu, padahal di Kampung Kalipapan ini sudah lama sekali tidak ada informasi adanya beruang, “jelasnya

Sementara,Adi Pribadi salah seorang warga membenarkan apa yang dikatakan Pimpinannya tersebut. Bahwa terakhir sepekan ini perkebunan di teror oleh Beruang.

“Kami sebagai warga dihimbau untuk waspada, apalagi notabenenya warga disini kebanyakan petani yang sering pergi ke kebun. Diminta hati hati karena yang namanya beruang adalah binatang buas. Jika menyerang mengancam nyawa manusia,”Pungkas Adi Pribadi. RWK/A.Said

https://luglawhaulsano.net/4/8420418