[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]
Gunung Labuhan,RWK– Guna memperoleh, serta menerapkan ilmu semasa kuliah, sebanyak 4 mahasiswa semester 7 Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Sultan Fatah Bukit Kemuning, Lampung Utara melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Kantor Urusan Agama (KUA) Gunung Labuhan.
Kedatangan mahasiswa PPL yang akan berlangsung selama sebulan tersebut disambut hangat Kepala KUA Gunung Labuhan Drs. H. Darlin bersama staf dan pegawainya.
Menurutnya, dengan kegiatan itu, para mahasiswa PPL dapat mencari pengalaman serta mengaplikasikan ilmu pengetahuan dengan melakukan pengabdian secara langsung kepada masyarakat.
“Dalam menjalankan PPL di KUA, kami selalu memberikan pengarahan yang terbaik untuk tetap mengedepankan pelayanan prima, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan,”kata H. Darlin sembari ia berharap ilmu dan pengalaman yang diperoleh nanti dapat bermanfaat ke depannya sebagai proses kesiapan dalam bekerja.
Sementara, Riki Santoli, yang merupakan koordinator Kelompok (Korkel) PPL, mewakili rekanannya mengucapkan rasa syukur serta terimakasihnya karena telah diberikan kesempatan untuk belajar di KUA Gunung Labuhan. RWK OAF