Ketua TP PKK Kampung Bonglai Lakukan Kegiatan Siger Berbagi

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Banjit (RWK),- Gerakan aksi sosial atau disebut dengan SIGER saatnya ikut bergerak untuk rakyat yang membutuhkan. SIGER TP PKK Kampung Bonglai Berbagi sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat lapisan bawah yang terdampak Covid 19, terutama tetangga atau orang yang berdekatan tempat tinggalnya yang membutuhkan acara tersebut bertempat di posko 12 margalaksana bonglai dan dihadiri oleh seluruh aparatur kampung Jumat 11/03/2022

Siger berbagi merupakan program dari Provinsi lampung yang dicanangkan oleh ketua TP PKK Provinsi Lampung Ny.Riana Sari Arinal untuk membantu masyarakat yang ekonominya terdampak dari covid-19 dan Kabupaten way kanan melaksanakan di 15 kecamatan untuk itu di kecamatan banjit akan dilaksanakan siger berbagi dengan melakukan 4 m (memakai masker, menghindari kerumunan, menerapkan pola hidup bersih sehat,/PHBS dan meningkatkan imunitas tubuh kita).
Konsepnya adalah memberi masyarakat sayur belanjaan dalam satu hari. Selain ikhlas, tata cara teknisnya seperti ini:
Kita bisa masukkan kebutuhan sehari-hari kedalam kantong plastik secukupnya, seperti sayur-sayuran, bisa juga diisi dengan telur, tahu, sayuran, bumbu secukupnya. Atau apa saja, termasuk kue-kue jajanan pasar yang kita pesan dari pedagang tradisional (bukan pabrikan).

Baca Juga  Ruslan : Saya Dukung Kegiatan Pemuda Kampung Way Tawar

Kantong-kantong plastik yang sudah terisi digantungkan di pagar rumah atau di atas meja di depan rumah yang terlihat secara umum. Silahkan ambil bagi yang membutuhkan,ambil seperlunya saja (1 keluarga cukup 1 kantong).

“Gerakan Siger beda dengan bagi bagi sembako. Kalau sembako kan produk pabrikan, kalau ini kita membantu hasil petani dan pedagang tradisional” kata ketua TP PKK Kampung Bonglai

Baca Juga  Menyambut Bulan Suci Ramadan 1443 H/2022 Kampung Waytuba Gotong Royong Setiap Dusun

“Ini gerakan sedekah, tapi lebih sederhana. Sasaran nya tetangga sekitar kita yang terdampak covid 19” tambahnya.
Gerakan Siger bisa dilakukan setiap hari, dan gerakan peduli ini hanya sesuai dengan kemampuan kita.
Ayo kita lakukan Gerakan ini mulai hari ini dan seterusnya. Semoga Berkah dan juga dapat membantu masyarakat yang membutuhkan.

Baca Juga  Jemput Anak Mondok Guru Ngaji Tewas di Begal

RWK/HABIBI A.P