Banjit (RWK),– Tim monitoring kecamatan banjit melakukan evaluasi di Kampung Bali Sadar Utara pada Jum’at (26/02).
Tim ini, memonitoring dan mengevaluasi untuk pengelolaan Dana Desa tahap III yang bertujuan meminimalisir permasalahan yang terjadi. Sehingga dilakukan fungsi pengawasan dari Kecamatan bersama dengan pendamping lokal dan pendamping Desa. Bersama-sama melakukan monitoring evualuasi kepada pemerintah Kampung dan tim pelaksana agar dalam pelaksanaan kegiatan dapat berjalan dengan baik.
Tim monitoring dan evaluasi terdiri dari, sekcam banjit Wayan sudra s.sos, kasi PMK Alzania SE, kasi trantib Eka Satria SE, Kasubag Umum dan Perencanaan. Kepala Kampung Bali sadar Utara I Ketut Renu Astika, Babinsa, Bhabinkamtibmas,ketua BPK dan Anggota serta seluruh aparatur Kampung Bali sadar Utara.
Tim monitoring DD tahap III mengecek bangunan fisik Tugu Adipura kampung, sumur bor, dan gorong-gorong bersumber dari DD tahun anggaran 2020.
Menurut Sekcam Wayan Sutra S.sos, monitoring ini adalah bentuk pengawasan Dana Desa yang betul-betul terealisasi dan dibuktikan dengan pengecekan ke kampung Bali sadar Utara.
I Ketut Renu Astika kepala kampung Bali sadar Utara berharap dengan selesainya pembangunan fisik ini agar masyarakat dapat menjaga pembangunan yang telah selesai agar dapat bermanfaat karena menjaga itu lebih sulit daripada membangun. Semoga kedepan Kampung Bali sadar Utara menjadi kampung yang berdaya saing dengan pembangunan yang merata melalui dana desa,tutupnya. RWK/HABIBI A.P