Kampung Nuar Maju Gelar Vaksin Dosis 2

Buay Bahuga (RWK),- Kejar target 100% Covid-19 tingkat Kampung, Pemerintah Kampung Nuar Maju Kecamatan Buay Bahuga Kabupaten Way Kanan didampingi UPT Puskesmas Sukabumi gelar vaksinasi Covid-19 dosis kedua. Rabu (22/12)

“Hari ini ada 600 warga yang akan menerima vaksin, yang lain sudah mengikuti vaksin di Puskesmas. Selain dibantu dari pihak Puskesmas Sukabumi, disini juga ada Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa yang ikut mengamankan selama kegiatan vaksinasi berlangsung,” imbuh Kepala Kampung Nuar Maju Wiranata Kusuma sembari memantau pelaksanaan Vaksinasi yang digelar di Balai Kampung Nuar Maju.

Baca Juga  Kampung Karang Umpu Diresmikan Sebagai Kampung Tangguh Nusantara

Lebih lanjut, Wira menuturkan selama proses sosialisasi mengajak masyarakat untuk melakukan vaksinasi terdapat kendala yang mereka alami seperti contohnya, Masyarakat yang takut suntik dan bahkan ada masyarakat yang sampai mendiagnosa penyakit diri sendiri. Sehingga, menurut mereka dirinya tidak dapat dilakukan vaksinasi.

“Ada kendalanya, masyarakat takut di suntik dan mendiagnosa dirinya sendiri punya penyakit bawaan agar tidak disuruh suntik vaksin,” pungkasnya. (RWK/Dima)