Dilanda Pandemi, Mulya Agung Tetap Realisasikan Infrastruktur

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Negeri Agung (RWK)– Tahun 2020 sampai dengan awal tahun 2021 ini memang menjadi tantangan bagi pemerintah Kampung dalam melaksanakan program pembangunan ditengah pandemi Covid-19.

Pemerintahan Kampung Mulya Agung, Kecamatan Negeri Agung Meski penanggulangan Covid-19 menjadi tugas utama, namun hal itu tidak menghentikan program pembangunan infrastruktur yang sudah menjadi visi dan misi pemerintah Kampung.

Kepala Kampung Mulya Agung mengatakan bahwa di tahun 2020 kemarin memang memiliki tantangan tersendiri dalam melaksanakan pembangunan, harus benar-benar selektif dalam melaksanakan program pembangunan infrastruktur di tengah penanggulangan Covid-19 yang juga harus berjalan.

Baca Juga  Patroli KRYD di Pasar, Polisi Beri Himbauan Kamtibmas

“Tahun 2020 kemarin memang penuh tantangan, dimana Penanggulangan Covid-19 memang harus diutamakan, tapi kita juga tidak boleh melupakan pembangunun infrastruktur yang sudah menjadi visi dan misi kita,” tegas Nyoman Site kepada Radar Way Kanan (Sabtu 13/2).

Dimasa pandemi ini, selain menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Pemerintah Kampung Mulya Agung juga berhasil merealisasikan Lapen, Gorong-gorong, Onderlah dan Lapangan voli sesuai yang diharapkan oleh masyarakat setempat.

Baca Juga  Bersihkan Makam Masyarakat Kampung negeri Baru Laksanakan Kerja Bakti

“Pembangunan Lapen di Dusun 1 sepanjang 400 meter, onderlah di dusun 1 dan 2 sepanjang 770 meter, pembangunan 4 Gorong-gorong yakni di dusun 2 dan 3 dengan lebar 5 meter, serta pembangunan sarana olahraga Lapangan Voli.” ungkapnya

Lebih lanjut, Nyoman Site berharap pembangunan yang terealisasi dimasa pandemi ini bisa menunjang aktifitas bagi masyarakat.

“Kami himbau juga kepada masyarakat Kampung Mulya Agung untuk merawat apa yang sudah dibangun oleh Pemerintah Kampung Mulya Agung di tahun 2020. Harapannya apa yang kami bangun ini bisa bermanfaat bagi masyarakat.” Pungkasnya.

Baca Juga  Suhardiman Siap Bawa Perubahan Untuk Kampung Way Tuba

Disisi lain, winarko mewakili masyarakat Mulya Agung mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Kampung Mulya Agung yang telah memaksimalkan pembangunan infrastruktur meskipun masih dalam masa pandemi.

“Saya ucapkan terimakasih kepada bapak Kakam yang sudah merealisasikan pembangunan di dusun kami, karena dalam menanggulangi virus covid-19 dan merealisasikan pembangunan berjalan sangat baik.”tutupnya
RWK-K/Alba