Update Kasus Covid Way Kanan Hingga Hari Ini

sosial Budaya0 Dilihat

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Berita Suara”]

Blambangan Umpu(RWK),- Sehari dikabarkan 0 kasus, terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Way Kanan hari ini, Kamis (5/8) bertambah 60 kasus baru.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Tim gugus tugas pencegahan dan penanganan Coronavirus Disease of 2019 ( Covid-19 ) Kabupaten Way Kanan, menyampaikan release dan informasi terkini angka kejadian terkait Covid-19.

Dikutip dari situs resmi Tim gugus tugas pencegahan dan penanganan Coronavirus Disease of 2019 ( Covid 19 ) Kabupaten Way Kanan http://covid19.waykanankab.go.id/ Konfirmasi Kasus covid-19 Di Kabupaten ini sebanyak 367 kasus terbaru.

Baca Juga  TIM Bola Voli Kebanggan Kampung Adi Jaya

Diketahui sebelumnya, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Way Kanan, Drs. H.Achmad Gantha L’Ng., M.M, pada hari selasa (3/8) menerangkan dari total 307 kasus terkonfirmasi Covid-19, sebanyak 42 merupakan kasus yang sebelumnya hanya 265 kasus saja.

https://luglawhaulsano.net/4/8420418

Pada kesempatan itu, Ia juga menghimbau kepada masyarakat agar tetap menjalankan dan mematuhi protokol kesehatan dengan ketat, dengan demikian lanjutnya angka masyarakat yang terpapar covid-19 di Kabupaten ini dapat diminimalisir.

Baca Juga  Penyerahan Piagam Penghargaan Lomba Video Penerapan Protokol Kesehatan.

“Hanya dengan menjalankan dan mematuhi Prokes yang ketat kita dapat menekan dan menghilangkan kasus Covid-19 di Kabupaten kita ini,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Way Kanan Anang Risgiyanto, S.K.M., M.Kes., melalui Kepala Seksi Imunisasi dan Surveilans Marfuatun menjelaskan,Pemberian Vaksin yang dilakukan di Kabupaten Way Kanan, baru mencapai 6,87%. atau 23.459 orang. Hal ini dikarenakan selain terkendala Logistik, dalam pelaksanaannya juga masyarakat masih merasa ragu untuk melakukan vaksinasi.

Baca Juga  Forkopimda Way Kanan Akan Segera Divaksin Sesuai Jadwal

Untuk diketahui, dari data Tim gugus tugas pencegahan dan penanganan Covid 19 Kabupaten Way Kanan, angka kasus terkonfirmasi Covid 19 terbanyak yang belum selesai isolasi ada di kecamatan Blambangan Umpu dengan 15 Kasus, dan dengan angka kematian terbanyak yakni 5 orang. (RWK/Dima)